Viral

Takut Bayinya Nangis, Ibu Bagikan Paket Permen ke 200 Penumpang Pesawat

Viral

27 Juli 2022 14:53 WIB

Seorang ibu menggendong bayinya membagikan paket permen kepada penumpang pesawat. (Foto: Instagram @makassar_iinfo)

Solotrust.com - Membawa bayi dalam penerbangan jarak jauh tentunya sangat berisiko, baik bagi sang buah hati maupun para penumpang pesawat lainnya.

Terkait penerbangan ini, ada kejadian unik dilakukan seorang penumpang pesawat. Seorang ibu membawa bayinya berusia empat bulan membagi-bagikan permen dan penyumbat telinga kepada seluruh penumpang pesawat.



Lebih dari 200 orang penumpang mendapatkan paket berisi permen, permen karet serta penyumbat telinga. Pemberian itu sebagai bentuk permintaan maaf awal apabila sang bayi nanti berteriak dalam perjalanan udara dari Korea Selatan menuju Amerika Serikat.

Tak cuma itu, melansir akun Instagram @makassar_iinfo, Rabu (27/07/2022), di dalam paket tas juga dituliskan pesan untuk para penumpang pesawat.

"Halo saya Jun Woo. Saya berusia empat bulan dan saya bepergian hari ini bersama ibu dan nenek saya. Saya sedikit gugup dan takut, penerbangan pertama dalam hidupku. Itu normal." Demikian bunyi tulisan yang tertera di secarik kertas dalam tas.

Dalam pesan itu juga disampaikan sang bayi akan berusaha untuk tetap tenang dan tidak menimbulkan gangguan kepada penumpang lainnya, meski mengalami ketakutan.

"Aku akan mencoba untuk tetap tenang, tapi aku tidak bisa berjanji padamu. Silakan gunakan jika suara saya terlalu keras. Nikmati perjalanan Anda. Terima kasih," lanjut tulisan dalam paket.

Tentu saja yang menulis tulisan itu adalah orang tua bayi bernama Jun Woo. Unggahan itu pun mendapat banyak ungkapan simpati dari netizen yang melihatnya. (dd)

(and_)

Berita Terkait

Aturan Baru JHT, Menaker: Permudah Proses Klaim

Revisi Permenaker Soal Klaim JHT: Tak Perlu Tunggu Usia 56 Tahun untuk Cair

KSPN Boyolali Minta Permenaker No 2 Tahun 2022 Tak Direvisi, tapi Dicabut

Menaker: Pencairan JHT Dikembalikan ke Permenaker 19/2015

Menaker: Pencairan JHT Pada Permenaker 15/2019 Masih Berlaku

Tolak Permenaker JHT, Buruh di Boyolali Geruduk Kantor Dewan

Lanud Adi Soemarmo Gelar Tradisi Terbang Solo Pesawat Trike untuk Pilot Baru

Sinopsis Film Hijack 1971, Aksi Pembajakan Pesawat yang Diangkat dari Kisah Nyata

KNO 02 Delay 5 Jam Lebih, Kemenag Minta Garuda Profesional

Lolos Uji Statis, Pertamina Lanjut Kembangkan Sustainable Aviation Fuel

Sudah Naik Pesawat, Baim Wong Sedih Batal Berangkat Haji

Viral Penumpang Pesawat Bawa Bika Ambon Didenda Rp2 Juta?

IKN Jadi Daya Tarik Masyarakat Indonesia dan Mancanegara, Diserbu saat Lebaran

Bandara VVIP IKN segera Selesai Dibangun, Dukung Mobilitas Pemerintahan dan Ekonomi

Badan Geologi Turunkan Tingkat Aktivitas Gunung Ibu ke Level Siaga

Kuasa Hukum Beberkan Korban Pencurian CD Milik Ibu-ibu di Desa Banyusri Wonosegoro

Dapoer Ibu Bersama KAI Sukseskan Program Makan Bergizi Gratis di Sekolah Boyolali

Peringatan Hari Ibu, Perempuan Berbudaya Menuju Indonesia Emas

Awal Tahun Baru, RSUI Banyubening Operasi Kelahiran Bayi Kembar 3 Laki-laki

Polres Karanganyar Bekuk Pembuang Bayi di Kali Samin

Tips Memilih Peralatan Bayi yang Harus Anda Tahu!

Sering Gonta-ganti Pacar, Selebgram Semarang Tega Habisi dan Buang Mayat Bayi di Bandara

Gempar! Warga Berbah Sleman Digegerkan Penemuan 2 Mayat Bayi di Bantaran Sungai Buntung

Fakta Terkini Ayah Simpan Jenazah Bayinya di Kulkas

Berita Lainnya