Solotrust.com - Musibah kebakaran mengerikan melanda sebuah gedung pencakar langit di China. Api berkobar hebat melahap setiap lantai di gedung perkantoran itu.
"Asap tebal menyembur dari lokasi dan beberapa lusin lantai terbakar dengan hebat." Demikian siaran salah satu televisi milik pemerintah setempat sebagaimana dikutip dari Independent.
Sedikitnya 280 personel petugas kebakaran diterjunkan untuk menjinakkan api yang melahap bangunan 42 lantai. Gedung setinggi 218 meter ini milik China Telecom, sebuah perusahaan telekomunikasi milik pemerintah.
Musibah terjadi pada Jumat (16/09/2022) di Kota Changsha China itu pun viral di media sosial. Dalam video beredar, sejumlah orang di luar gedung terlihat panik dan berlarian untuk menyelamatkan diri. (dd)
(and_)