SOLO, solotrust.com - Jalan Jenderal Soedirman di depan Balai Kota Solo begitu ramai menjelang pergantian tahun. Selain menyemut di kawasan jalan protokol, tak sedikit warga berkerumun di area balai kota.
Pantauan solotrust.com, Sabtu (31/12/2022) malam, warga, baik dari dalam maupun luar Kota Solo terlihat begitu menikmati suasana malam tahun baru di sekitar kompleks Balai Kota Solo. Selain kepadatan warga, di tepi-tepi jalan juga marak penjual jajanan dadakan, termasuk penjual terompet.
Setelah sempat diguyur hujan, para pengunjung terlihat sangat antusias menikmati suasana kota dengan melihat pentas kesenian tari di depan Balai Kota Solo. Ramainya pengunjung ini sudah barang tentu menjadi keuntungan tersendiri bagi para pedagang kaki lima (PKL) di sekitar lokasi acara.
Sebagaimana diutarakan penjual bakso goreng jumbo, Adi, banyaknya pengunjung ingin menikmati akhir tahun 2022 di depan Balai Kota Solo membuat omzet dagangan meningkat drastis.
“Kami sangat senang dengan berakhirnya tahun 2022 karena penjualannya melambung drastis. Menjadikan omzet naik sampai lima kali lipat dari sebelumnya,” ungkapnya.
Bukan hanya PKL, ramainya pengunjung turut mengerek pendapatan para juru parkir di lokasi keramaian. Salah seorang juru parkir, Deni mengaku saking banyaknya warga di lokasi acara, membuatnya sampai kebingungan menempatkan motor para pengunjung.
“Begitu banyak pengunjung yang ingin menikmati akhir tahun 2022 di Balai Kota Solo. Ini yang membuat saya sedikit kebingungan dalam memarkirkan motor para pengunjung.” kata Deni.
Terlepas dari itu, malam Tahun Baru juga identik dengan terompet. Tak heran, jika saat pergantian tahun, para penjual terompet juga ikut kebanjiran rezeki.
“Ya kalau akhir tahun memang begini, saya berangkat jam lima sore, terhitung sangat telat. Pada jam sembilan malam saja sudah terbeli 40 pcs terompet ke para pengunjung,” aku seorang penjual terompet, Agus. (sab)
(and_)