Hard News

Battle of Indonesian Aquascapers, Akuarium Cantik Penuhi Atrium Solo Grand Mall

Jateng & DIY

14 Januari 2023 16:05 WIB

Komunitas Aquascapers Solo (ASC) menggelar acara BATIQ #2 (Battle of Indonesian Aquascapers) di atrium Solo Grand Mall (SGM), Sabtu dan Minggu (14-15/01/2022). (Foto: Dok. Istimewa)

SOLO, solotrust.com - Menyambut antusiasme para penggemar dan kolektor aquascape pascapandemi Covid-19, komunitas Aquascapers Solo (ASC) menggelar acara BATIQ #2 (Battle of Indonesian Aquascapers) di atrium Solo Grand Mall (SGM).

BATIQ #2 merupakan kegiatan lomba setting aquascape (taman dalam air) tingkat nasional. Acara ini diikuti 40 peserta aquascapers dari berbagai kota di Indonesia dengan turut menghadirkan 30 aquascapers nasional serta juri berkapasitas internasional.



Battle of Indonesian Aquascapersdigelar di Solo Grand Mall pada sesi akhir pekan, Sabtu dan Minggu (14-15/01/2022). Selain kontes setting aquascape tingkat nasional, acara ini juga menampilkan demonstrasi setting aquascape oleh juri profesional (Herry Rasio & Agussalim Jamaluddin), perang bintang setting aquascape, dan pameran aquascape yang dapat disaksikan masyarakat.

Perlombaan live setting aquascape berlangsung sekira lima jam ini menawarkan hadiah berupa uang tunai kepada tiga pemenang utama dan pemenang tambahan hingga Rp5 juta.

General Manager Solo Grand Mall, Bambang Sunarno, mengatakan perlombaan ini dapat mendorong para hobbyist aquascape dan bahkan pengunjung yang menonton kontes bisa mengembangkan hobi menarik ini menjadi peluang bisnis bernilai ekonomi.

“Hobi seperti ini (aquascape) sangat unik dan terlihat menyenangkan. Saat ini juga sudah banyak yang menggemari kegiatan semacam ini. Apabila dikembangkan menjadi sebuah usaha bisnis seperti UMKM (usaha mikro kecil dan menengah) akan lebih baik lagi dampaknya kepada perekonomian di Kota Solo” jelasnya dalam siaran pers diterima solotrust.com.

Untuk diketahui, aquascape merupakan seni mengatur, menata, dan menghias beberapa objek, seperti tanaman, air, kayu, batu, karang, koral ke dalam wadah akuarium yang disebut juga sebagai tank, hingga tampak menjadi ekosistem makhluk hidup yang memiliki nilai estetis.

(and_)

Berita Terkait

Panjat Pinang dan Aneka Lomba Semarakkan Hari Kemerdekaan di Solo Grand Mall

Merdeka REI Expo 2024 Hadirkan Penawaran Properti Terbaik di Solo Grand Mall

Festival Kuliner Makan Makan Fest di Solo Grand Mall Sambut Liburan Sekolah

Dukung Pengembangan UKM, Solo Grand Mall Gelar Solo PPUN 2024

Solo Grand Mall Jadi Tuan Rumah Kejuaraan Tenis Meja Terbuka, Rebutkan Piala Ketua KONI Surakarta II 2024

Antusiasme Tinggi Warnai Acara Harajuku: Harmony with Nusantara di Solo Grand Mall

Favehotel Solo Ajak Karyawan Tampil Percaya Diri di Hari Kartini

Rencana Penyelenggaraan Pasar Malam di Alkid Tuai Polemik, Pemkot Solo Diminta Turun Tangan

Ulang Tahun ke-7, HARRIS Hotel Solo Tawarkan Hadiah Menginap & Merchandise Eksklusif

UMKM Lokal Unjuk Kreativitas, Produk Unik Diburu Pengunjung

3 Transportasi Umum Nyaman yang Bisa Kamu Gunakan saat Berwisata di Solo

Pemkab Boyolali Bersama BBWSBS Tinjau Lokasi Banjir di Ngemplak

Food Fest & Shop Bawa Pengalaman Belanja Kuliner Terbaik di Solo Grand Mall

Ramadan Berbagi Berkah, Solo Grand Mall Semai Kebaikan di Bulan Suci

Hoax! Foto Wanita Jatuh dari Eskalator Lantai 3, Bukan di Solo Grand Mall

Teleperformance Indonesia Hadir di Solo, Tingkatkan Layanan Bisnis Terintegrasi untuk Industri Digital Nasional

JKT GO Hadirkan Wahana Rumah Hantu Indonesia di Solo Grand Mall

Nataru, Matahari dan Tenant Solo Grand Mall Geber Promo dan Diskon

Spektra Meriah di Solo Grand Mall: Pameran dan Pembelian Elektronik serta Furnitur dengan Kemudahan Pembayaran

Ramadan, Solo Grand Mall Tawarkan Beragam Promo dan Diskon Spesial

Super Land Hadirkan Wahana Playground Edukatif di Solo

Pengelola Mal Harap Tak Muncul Gelombang Ketiga Covid-19 Tahun Depan

Berita Lainnya