Pend & Budaya

Siswa SD di Lereng Merapi Selo Boyolali Dapat Trauma Healing dari Polri dan TNI

Pend & Budaya

15 Maret 2023 13:59 WIB

Sejumlah siswa tingkat SD terdampak erupsi Gunung Merapi di Desa Tlogolele, Kecamatan Selo, Kabupaten Boyolali mendapat trauma healing dari anggota TNI, Polri, dan juga relawan, Rabu ((15/03/2023). (Foto: Dok. solotrust.com/jaka)

BOYOLALI, solotrust.com - Sejumlah siswa tingkat sekolah dasar (SD) terdampak erupsi Gunung Merapi di Desa Tlogolele, Kecamatan Selo, Kabupaten Boyolali mendapat trauma healing dari anggota TNI, Polri, dan juga relawan. Hal itu agar mereka tetap tenang, meski sekolahnya terdampak hujan abu vulkanik erupsi Gunung Merapi.

Salah satu sekolah mendapatkan trauma healing, yakni SDN 2 Tlogolele. Dalam hal ini dengan pemberian motivasi dipimpin langsung bagian personalia sumber daya manusia (SDM) Polres Boyolali.



Kepala Bagian Personalia SDM Polres Boyolali, Kompol Erwin Darminto, mengatakan timnya memberikan motivasi kepada para pelajar yang sekolahnya terdampak abu vulkanik Gunung Merapi.

"Kami mewakili Pak Kapolres hadir di tengah-tengah SDN 2 Tlogolele untuk memberikan motivasi dan semangat kepada siswa siswi yang sekolahnya terkena abu Merapi pada 9 Maret kemarin," ungkapnya, Rabu ((15/03/2023).

Adapun tujuan pemberian motivasi tak lain agar para pelajar dan guru tetap semangat dalam kegiatan belajar mengajar (KBM). Selain itu juga pembekalan agar tak khawatir peristiwa bencana alam seperti erupsi Gunung Merapi.

"Dipilihnya SDN 2 Tlogolele sebagai sasaran motivasi karena sekolah ini berada dekat dengan Gunung Merapi, hanya berjarak sekitar empat kilometer dari puncak," terang Kompol Erwin Darminto.

Kepala SDN 2 Tlogolele, Nur Kholiq menyambut positif pemberian trauma healing jajaran Polres Boyolali. Kegiatan ini diharapkan bisa membuat para pelajar kembali ceria seperti saat tidak ada bencana alam.

Dijelaskan, erupsi Gunung Merapi sejak Sabtu lalu membawa dampak hujan abu vulkanik di Desa Tlogolele. Akibatnya, kondisi perkampungan termasuk sekolah diselimuti abu vulkanik.

"Dampak dari abu sebetulnya tidak terlalu parah karena tidak terdampak langsung. Ketebalan abu di lingkungan sekolah sekitar 1,5 sentimeter. Kita berdoa saja mudah-mudahan erupsi Gunung Merapi segera berhenti dan kita bisa menjalankan proses belajar mengajar seperti biasanya," ujarnya.

Sementara, salah satu siswa kelas VI SDN 2 Tlogolele, Kristiyaningsih mengaku senang dengan adanya trauma healing dari anggota TNI, Polri, dan relawan.

"Ini tadi bermain bersama polisi dan TNI, dapat hadiah buku," ucapnya. (jaka)

(and_)

Berita Terkait

Mahasiswa KKN UNS Edukasi Tanggap Bencana Siswa SD lewat Permainan Jepang

Sambut Ramadan, Ratusan Siswa SD/MI Ikuti FASE

Mahasiswa KKN UMBY Dampingi Pembelajaran Chromebook Siswa SDN Jati

Hindari Golput, Pelajar SMK 04 Boyolali Dapat Pembelajaran Politik

Wisata Edukasi Religi, Siswa SD Muhammadiyah Tonggalan Ikuti Manasik Haji

Dinas Pendidikan Kota Semarang Intensifkan Konseling di Sekolah

Warga Lereng Merapi di Tamansari Boyolali Gelar Tradisi Sadranan

TNI AD Boyolali Tanam Pohon di Lereng Gunung Merapi Merbabu

Warga Lereng Merapi Sukses Tanam Paprika, Penuhi Pasar Jateng DIY

Pendaki asal Spanyol Ditemukan Selamat saat Melakukan Pendakian Gunung Merapi

Pendaki asal Spanyol Dievakuasi dari Gunung Merapi

1 Suro, Warga Selo Arak Kepala Kerbau Menuju Gunung Merapi

Politisi hingga Pengusaha Muncul dalam Bursa Pilkada di Karanganyar

Politisi PDIP Bagus Selo Raih Suara Tertinggi di Karanganyar

Jalur SSB Selo Boyolali Tertutup Longsor, 2 Mobil Bak Terbuka Terjun ke Tebing

Soal Karpet Merah Juliyatmono, Pimpinan Dewan Ancam Mosi Tidak Percaya Pj Bupati Karanganyar

Sering Hadiri Agenda Pj Bupati Karanganyar, Pimpinan Dewan Singgung Kapasitas Juliyatmono

Warga Lereng Merbabu Boyolali Datangi TPS, Coblos Kandidat Pemimpin

Disdikbud Boyolali Seleksi Peserta Duta Seni Nusantara

Bolone Master Boyolali Deklarasikan Dukung Mas Dokter

Harga Bawang Putih dan Merah di Pasar Tradisional Boyolali Melambung Tinggi

875 Calhaj Boyolali Mulai Lakukan Manasik Haji

Truk Muatan Telur Terguling di Sawit Boyolali

Disdikbud Boyolali Seleksi 224 Pelajar, Wakili Duta Seni sebagai Misi Kebudayaan

Berita Lainnya