Ekonomi & Bisnis

Ramadan, Solo Grand Mall Tawarkan Beragam Promo dan Diskon Spesial

Ekonomi & Bisnis

29 Maret 2023 14:10 WIB

Bazar Lebaran Matahari Department Store di atrium Solo Grand Mall. (Foto: Dok. Istimewa)

SOLO, solotrust.com - Ramadan menjadi bulan penuh berkah dan rahmat sehingga selalu dinantikan umat Muslim. Momen bulan puasa tahun ini juga turut dimanfaatkan Solo Grand Mall (SGM) untuk berbagi kebahagiaan dengan menawarkan beragam promo tenant.

Menyambut animo masyarakat memenuhi kebutuhan Hari Raya Idulfitri, tenant Solo Grand Mall menyuguhkan beragam produk dengan diskon dan program promo lainnya, seperti promo baju muslim, baju kasual, sepatu, tas, koper, dan jeans dari berbagai merek dengan diskon hingga 80 persen.



Program promo ini dihadirkan Matahari Department Store di atrium utama dan lantai basement Solo Grand Mall dari 17 Maret hingga 30 April 2023. Selain itu, ADA Fashion menyediakan beragam fesyen wanita dengan style kekinian. Tenant ini menawarkan diskon hingga 70 persen.

Ada pula program special price dan diskon hingga 50 persen dari Sport Station bagi produk sepatu. Sementara tenant Lilaf Scarf di lantai tiga menyediakan produk hijab mulai dari harga Rp30 ribu.

Selain fesyen, di momen Ramadan ini, kuliner juga tetap menjadi daya tarik tersendiri bagi masyarakat yang ingin berbuka puasa di Solo Grand Mall. Oleh karena itu, kios dan resto di food court Solo Grand Mall menawarkan promo hidangan, seperti free takjil, paket Ramadan di Ayam Keprabon Express, paket spesial bukber dari Penyetan Cok cukup dengan harga Rp100 ribuan untuk empat orang, dan promo kuliner menarik lainnya yang dapat dipantau melalu akun Instagram @solograndmall.

Ada pula paket hampers kue kering eksklusif dengan penawaran diskon hingga 50 persen dari tenant Mako Cake & Bakery.

Sementara untuk memeriahkan acara ngabuburit pengunjung yang berbelanja, Solo Grand Mall menghadirkan berbagai acara spesial bertema Ramadan, di antaranya Fashion Show Nuansa Ramadan (13 April 2023), Ramadan Bersama Solo Grand Mall (10-12 April 2023), Kopdar Komunitas Gundam Soloraya (16 April 2023), dan Lomba Mewarnai anak tema Ramadan bersama Citra Media (27 April 2023).

Selain acara tersebut di atas, Solo Grand Mall juga menggelar program giveaway voucher nonton gratis di Grand XXI untuk siapa saja yang berpartisipasi dalam membuat konten tema ‘ngabuburit belanja’ di media sosial Instagram periode hingga 9 April 2023. Sepuluh pemenang giveaway voucher nonton akan diumumkan pada 10 April 2023.

Melihat suasana Ramadan tahun ini sudah dalam kondisi membaik pascapelonggaran pembatasan sosial akibat pandemi COvid-19, Public Relations Solo Grand Mall, Irenika Kusumaningrum optimistis momen Ramadan akan mendongkrak aktivitas ekonomi secara lebih progresif.

“Hal itu karena masyarakat sudah mulai konsumtif. Apalagi di momen seperti ini (Ramadan), tentunya pelaku usaha akan berlomba-lomba menawarkan promo produk terbaik mereka, tak terkecuali tenant-tenant di Solo Grand Mall,” terangnya dalam siaran pers diterima solotrust.com, Rabu (29/03/2023)..

Di lain sisi, General Manager Solo Grand Mall, Bambang Sunarno memprediksi traffic mal akan meningkat di pekan kedua hingga hari H Lebaran, seiring turunnya tunjangan hari raya (THR) bagi aparatur sipil negara (ASN) dan karyawan swasta.

“Sekarang aktivitas ekonomi sudah normal. Tidak ada lagi pembatasan sosial seperti saat pandemi Covid-19. Masyarakat bakal menyerbu pusat perbelanjaan setelah menerima THR,” ungkapnya.

(and_)

Berita Terkait

Tampil Inklusif, Masjid Izzatul Islam Hadirkan Ceramah Berbahasa Isyarat untuk Jemaah Tuli

Masjid Shiratalmustaqim Boyolali, Sediakan 100 Porsi Takjil Setiap Hari dan Santuni Warga

The Alana Solo Berbuka Puasa Bersama Yayasan Karya Al Insan Karanganyar

HIPMI Solo Kenalkan 100 Anak Yatim Berwirausaha

Indosat Hadirkan Ramadan Bermakna, Dorong Pemberdayaan Marbot di Solo

Berbuka Puasa di Masjid Agung Solo, Merasakan Sensasi Ramadan Tempo Dulu

Panjat Pinang dan Aneka Lomba Semarakkan Hari Kemerdekaan di Solo Grand Mall

Merdeka REI Expo 2024 Hadirkan Penawaran Properti Terbaik di Solo Grand Mall

Festival Kuliner Makan Makan Fest di Solo Grand Mall Sambut Liburan Sekolah

Dukung Pengembangan UKM, Solo Grand Mall Gelar Solo PPUN 2024

Solo Grand Mall Jadi Tuan Rumah Kejuaraan Tenis Meja Terbuka, Rebutkan Piala Ketua KONI Surakarta II 2024

Antusiasme Tinggi Warnai Acara Harajuku: Harmony with Nusantara di Solo Grand Mall

KAI Hadirkan Promo Ekstra Silaturahmi, Diskon Tiket Kereta Api hingga 25% untuk Mudik Lebaran

Mudik Lebaran, Pertamina Diskon Tiket Pelita Air hingga Promo Hotel

DAMRI Beri Tarif Lebih Murah dari dan menuju Bandara Soekarno Hatta Selama Sebulan

Rasakan Kelezatan Roti dan Kue Legendaris di Dika Bakery

Libur Nataru Makin Asyik, Ada Promo 12.12 di Access by KAI

ASUS TUF A15: Laptop Gaming Favorit dengan Diskon Besar di Promo 11.11 Blibli

KAI Hadirkan Promo Ekstra Silaturahmi, Diskon Tiket Kereta Api hingga 25% untuk Mudik Lebaran

Lebaran, Pertamina Diskon BBM Rp300/Liter, Begini Caranya

Sambut Wisatawan Lebaran, The Lawu Group Siapkan Diskon hingga Wahana Baru

Potongan Tarif Tol 20% Diberlakukan di Trans Jawa dan Trans Sumatera, Jasa Marga Beri Diskon Selama 8 Hari

Jasa Marga Diskon Tarif Tol 20% untuk Arus Mudik dan Balik Lebaran 2025

Mudik Lebaran, Pertamina Diskon Tiket Pelita Air hingga Promo Hotel

Angka Kecelakaan dan Fatalitas Turun Drastis, Presiden Prabowo Apresiasi Suksesnya Pelaksanaan Arus Mudik dan Balik Idulfitri 2025

Angka Fatalitas Kecelakaan Turun Selama Periode Mudik Idulfitri 2025, Dirut Jasa Raharja Apresiasi Kolaborasi Antarinstansi

Pesona Keindahan Salat Idulfitri di Desa Garung Wonosobo, Tawarkan Pemandangan Gunung Sumbing

Menhub Pastikan Kelancaran Pelabuhan Bakauheni Lampung Jelang Arus Balik

Tambah Meriah, Boyolali City Light Hiasi Simpang Siaga

Direktorat Manajemen Pembangkitan PLN Tinjau PLTGU Tambak Lorok, Pastikan Pasokan Listrik Tanpa Kendala

Belum Ada Kesepakatan dengan Manajemen, Pedagang PGS Bayar Service Charge Sesuai Tarif Lama

PPKM Darurat, 48 Tenant SGM Buka Online

3 Transportasi Umum Nyaman yang Bisa Kamu Gunakan saat Berwisata di Solo

IKN Jadi Daya Tarik Masyarakat Indonesia dan Mancanegara, Diserbu saat Lebaran

Kapolri Apresiasi Komitmen Jasa Raharja dan Seluruh Stakeholders Wujudkan Mudik-Balik Idulfitri Lancar Berkeselamatan

Libur Lebaran, Wisata Edupark Intanpari Karanganyar Tembus 20 Ribu Pengunjung

KAI Hadirkan Promo Ekstra Silaturahmi, Diskon Tiket Kereta Api hingga 25% untuk Mudik Lebaran

Tips Mudik dan Balik Lebaran yang Aman serta Nyaman

Panjat Pinang dan Aneka Lomba Semarakkan Hari Kemerdekaan di Solo Grand Mall

Merdeka REI Expo 2024 Hadirkan Penawaran Properti Terbaik di Solo Grand Mall

Festival Kuliner Makan Makan Fest di Solo Grand Mall Sambut Liburan Sekolah

Antusiasme Tinggi Warnai Acara Harajuku: Harmony with Nusantara di Solo Grand Mall

Solo Grand Mall jadi Panggung Kreativitas Anak dalam Pentas Tari Sanggar Seni Studio Plesungan

Gali Kreativitas Anak, Yayasan Pangudi Luhur Gelar Lomba di Solo Grand Mall

Spektra Meriah di Solo Grand Mall: Pameran dan Pembelian Elektronik serta Furnitur dengan Kemudahan Pembayaran

Battle of Indonesian Aquascapers, Akuarium Cantik Penuhi Atrium Solo Grand Mall

Super Land Hadirkan Wahana Playground Edukatif di Solo

Pengelola Mal Harap Tak Muncul Gelombang Ketiga Covid-19 Tahun Depan

Berita Lainnya