SOLO, solotrust.com - Tular Nalar merupakan program pelatihan literasi digital diprakasai Masyarakat Anti Fitnah Indonesia (MAFINDO) bekerja sama dengan Google.org dan Love Frankie sebagai mitra pelaksana.
Kegiatan ini turut dihadiri berbagai komunitas dan institusi pendidikan yang berkomitmen menumbuhkan literasi digital dan mendorong pemikiran kritis di setiap lapisan masyarakat. Acara selebrasi diselenggarakan di Rumah Dinas Wali Kota Solo, Loji Gandrung, Rabu (23/08/2023) pukul 09.00 hingga 22.00 WIB.
Dalam rangka mempersiapkan pemilihan umum (Pemilu) 2024, Tular Nalar berfokus membekali para first-time voters (calon pemilih pemula), prelansia, dan lanjut usia (Lansia). Tular Nalar bertujuan mengedukasi masyarakat dalam mengatasi ujaran kebencian, informasi bohong, dan hoax dengan menumbuhkan literasi digital dan pemikiran kritis.
Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Solo, Kentis Ratnawati, menerangkan pemerintah kota sangat antusias menyambut pemilu 2024.
"Kota Solo, kami sangat antusias yang artinya pemerintah sudah sangat mendukung, bahkan untuk anggaran-anggaran kami sudah membicarakan untuk persiapan pemilu 2024 dan difokuskan untuk KPU dan Bawaslu," terangnya.
Sementara di bidang pemerintahan di tingkat kecamatan dan kelurahan, pemerintah kota akan menyosialisasikan hal ini berbarengan dengan Komisi Pemilihan Umum (KPU) dan Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu).
Di sini juga melibatkan peran serta masyarakat untuk bersama-sama memberikan pencerahan bagaimana berlaku bijak dalam melaksanakan pesta demokrasi. Selain itu juga menjaga kondusivitas dengan peran orangtua yang sudah matang pemikirannya memberikan nasihat bijak kepada generasi muda.
"Bagaimana kita merangkul semua pihak, ayo kita lakukan demokrasi di 2024 dan persiapannya dengan kondusif," tutur Kentis Ratnawati dalam akhir sambutannya.
Berbagai keseruan kegiatan pernah dilakukan Tular Nalar, salah satunya telah berhasil memberdayakan masyarakat selama tiga tahun dengan fokus capaian berbeda tiap tahunnya. Hingga saat ini, Tular Nalar siap melanjutkan misinya dengan terus berkembang dan fokus menjangkau generasi muda hingga lansia di seluruh wilayah Indonesia untuk masa depan digital lebih baik.
*) Reporter: Natasya Assyahra/Raudlatul Jannah)
(and_)