Hard News

875 Calhaj Boyolali Mulai Lakukan Manasik Haji

Jateng & DIY

24 April 2024 09:09 WIB

Bupati Boyolali, M Said Hidayat menyapa para calon jemaah haji saat bimbingan manasik di gedung IPHI, Selasa (23/04/2024)

BOYOLALI, solotrust.com – Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Boyolali menggelar bimbingan manasik bagi jemaah haji reguler. Kegiatan diikuti 875 calon jemaah haji (Calhaj) ini digelar selama dua hari di gedung IPHI.
 
Kepala Kemenag Kabupaten Boyolali, Taufiqur Rahman mengatakan, kegiatan manasik bertujuan untuk memberikan pemahaman dan pengetahuan tentang tata cara pelaksanaan ibadah haji secara benar dan sesuai syariat Islam.
 
“Materi kebijakan pemerintah Arab Saudi tentang penyelenggaraan haji, kebijakan pemerintah Republik Indonesia (RI) tentang penyelenggaraan haji, pelayanan kesehatan, manasik haji lanjut usia (Lansia), alur perjalanan ibadah haji dan umrah,” katanya, Selasa (23/04/2024).
 
Dijelaskan, tahun ini jumlah jemaah haji berasal dari Boyolali sebanyak 875 jemaah. Jumlah ini terdiri atas jemaah haji reguler sebanyak 838 orang. Jemaah prioritas lansia 30 orang, petugas haji daerah sebanyak enam orang, dan pembimbing haji ada satu orang.
 
“Jemaah haji Boyolali sebanyak 875 tersebut usia tertua atas nama Atmo Rejo dari Desa Pulutan Kecamatan Karanggede, tercatat lahir 14 Agustus 1926 usia 98 tahun. Jemaah termuda usia 23 tahun kelahiran 16 Mei 2001 atas nama Ardito Cahyo Baskoro dari Desa Guli Kecamatan Nogosari,” ungkap Taufiqur Rahman.
 
Bupati Boyolali, M Said Hidayat berharap para jemaah haji mampu mengikuti tahapan dari awal hingga nanti kembali ke Tanah Air dengan baik.
 
“Semoga ibadahnya lancar dan pada akhirnya nanti dapat menjadi haji mabrur,” harapnya.
 
Bupati juga berpesan agar calon jemaah haji menjaga semangat kekeluargaan semenjak masih di Tanah Air hingga pada waktunya berhaji di Tanah Suci. (jaka)

(and_)

Berita Terkait

Berita Lainnya