Hard News

Gelar Konsolidasi, 6 Partai Nonparlemen Perkuat Pasangan Vivit-Gus Umam

Sosial dan Politik

6 September 2024 10:32 WIB

Konsolidasi partai di kediaman Vivit Dinarini, Kamis (05/09/2024)

REMBANG, solotrust.com - Enam partai politik (Parpol) nonparlemen menggelar agenda konsolidasi untuk memperkuat dukungan serta mematangkan persiapan pemenangan Vivit Dinarini dan Zaimul Umam (Gus Umam) dalam pemilihan kepala daerah (Pilkada) Rembang, 27 November 2024 nanti.

Adapun enam partai nonparlemen itu, yakni Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Partai Persatuan Indonesia (Perindo), Partai Buruh, Partai Garuda, Partai Umat, dan Partai Kebangkitan Nusantara (PKN).



Ketua tim pemenangan Vivit-Gus Umam, Ridwan, mengatakan selain enam partai itu, ada empat partai parlemen yang juga mendukung pasangan Vivit-Gus Umam, yakni Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP), Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), Partai Persatuan Pembangunan (PPP), dan Partai Nasional Demokrat (Nasdem).

"Jadi ada sepuluh partai koalisi. Di luar itu juga ada banyak partai besar yang masuk koalisi, tapi tidak dimunculkan," ungkapnya kepada wartawan usai menggelar konsolidasi di kediaman Vivit Dinarini, Kamis (05/09/2024).

Disebutkan pula, sejumlah partai koalisi, baik parlemen maupun nonparlemen telah berkomitmen mendukung Vivit-Gus Umam sepenuhnya dan siap mengawal memenangkan pilkada Rembang. Selain itu, sejumlah partai koalisi juga akan ikut mengawal dalam pemerintahan Vivit-Gus Umam jika nantinya terpilih menjadi bupati dan wakil bupati Rembang periode 2024-2029.

"Kami sangat berterima kasih bahwa Vivit-Gus Umam mendapatkan tiket backup full, baik itu parlemen maupun nonparlemen. Posisi perlakuan kami sama karena kami adalah sahabat dan punya cita-cita yang sama untuk memenangkan Vivit-Gus Umam," kata Ridwan.

Lebih lanjut, dirinya membeberkan, saat ini tim pemenangan Vivit-Gus Umam sudah terbentuk, baik di tingkat kabupaten, kecamatan hingga desa. Bahkan, beberapa dari tim di tingkat kecamatan sudah melakukan konsolidasi membahas strategi di pilkada nanti.

"Saat ini kami sudah melakukan pematangan dan pemantapan terhadap partai-partai, baik parlemen maupun nonparlemen. Selain itu, kami juga sudah membuat embrio tim pemenangan di tingkat kecamatan, bahkan tingkat desa," beber Ridwan.

Sementara itu, Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Perindo, Indro Tanoko mewakili seluruh partai nonparlemen mengungkapkan alasan mendasar bergabung dan mengusung pasangan Vivit-Gus Umam pada pilkada 2024. Menurutnya, pasangan ini mempunyai misi dan visi sama untuk memajukan Kota Rembang.

'Partai di nonparlemen, kami satu visi dan misi ingin Rembang lebih baik serta produktif lagi. Kalau kita harapannya, harapan masyarakat, Rembang saat ini katakanlah kalau nilainya tujuh bisa 7,5 sampai 8, bahkan di angka 10. Kita juga ingin punya pemimpin yang merakyat seperti Mbak Vivit dan Gus Umam," pungkas Indro Tanoko. (mn)

(and_)

Berita Terkait

Sosialisasikan Program Unggulan, Relawan LYVU Gelar Turnamen Bola Voli

Abdul Hafidz Tegaskan Relawan Propid Tegak Lurus Dukung Vivit-Gus Umam

KPU Pastikan Berkas Administrasi Pasangan Vivit-Gus Umam Lengkap

Tertinggal 0,9% Quick Count, Ketua Tim Pemenangan Vivit-Umam Optimistis Mengejar

Nyoblos di TPS 2 Sidowayah, Mbak Vivit Optimis Menang di Pilkada Rembang

Menang Pilkada, Vivit-Umam Siap Gelar Konser 6 Bulan Sekali

6000 Masyarakat Rembang Padati Puncak Kampanye Akbar Vivit-Umam

Gandeng Puluhan UMKM Lokal, Kampanye Akbar Vivit-Umam Simbol Komitmen Sejahterakan Pelaku Usaha

Bantu Pedagang, Vivit-Umam Siap Revitalisasi dan Jadikan Pasar Rembang Ikon Perekonomian

Nyoblos di TPS 02 Narukan, Gus Umam Optimistis Menang di Pilkada Rembang

Gandeng Puluhan UMKM Lokal, Kampanye Akbar Vivit-Umam Simbol Komitmen Sejahterakan Pelaku Usaha

Bantu Pedagang, Vivit-Umam Siap Revitalisasi dan Jadikan Pasar Rembang Ikon Perekonomian

Dapat Restu Gus Baha, Zaimul Umam Optimis Menang di Pilkada Rembang

Vivit-Umam Gelar Kampanye Akbar 20-21 November di Alun-alun Rembang

Sambut Pilkada Rembang, Paslon Nomor Urut 1 Vivit-Umam Gelar Selawatan Akbar

KPU Karanganyar Kembalikan Sisa Dana Hibah Pilkada Rp3,5 Miliar

Ahmad Luthfi bakal Adopsi Program Kerja Rivalnya Pimpin Jateng

Bawaslu Kota Semarang Tangani 29 Kasus Dugaan Pelanggaran Pilkada 2024

Agus Irawan-Dwi Fajar Menang Telak, 99% Suara TPS 02 Pagerjurang Musuk Coblos 02

Paslon Agus Irawan-Dwi Fajar Unggul Hitung Cepat 61,93%, Marsono-Saifulhaq 38,07%

Tertinggal 0,9% Quick Count, Ketua Tim Pemenangan Vivit-Umam Optimistis Mengejar

Persebi Boyolali Tumbangkan PSIR Rembang 2-1 di Kandang

Demi Ikut Tes CPNS, Pengantin Ini Rela Tinggalkan Resepsi Pernikahan

Tertinggal 0,9% Quick Count, Ketua Tim Pemenangan Vivit-Umam Optimistis Mengejar

Nyoblos di TPS 02 Narukan, Gus Umam Optimistis Menang di Pilkada Rembang

Nyoblos di TPS 2 Sidowayah, Mbak Vivit Optimis Menang di Pilkada Rembang

Bikin Ulah! Oknum Guru TK Darul Fiqri Diduga Paksa Murid Pasang Banner Paslon

Tertinggal 0,9% Quick Count, Ketua Tim Pemenangan Vivit-Umam Optimistis Mengejar

Gandeng Puluhan UMKM Lokal, Kampanye Akbar Vivit-Umam Simbol Komitmen Sejahterakan Pelaku Usaha

Vivit-Umam Gelar Kampanye Akbar 20-21 November di Alun-alun Rembang

Vivit-Umam Kuasai Panggung Debat Pilkada Rembang

Mimbar Rakyat, Tim Pemenangan: Vivit-Umam Paling Menguasai Materi Adu Gagasan

Songsong Indonesia Emas 2045, Lemhannas RI Bekali Gen Z Nilai-nilai Kebangsaan

Berita Lainnya