Ekonomi & Bisnis

Jelang Nataru, KAI Daop 6 Yogyakarta Ganti Bantalan Kayu dengan Material Sintetis

Ekonomi & Bisnis

10 Desember 2024 16:42 WIB

Petugas perkeretaapian tengah melakukan penggantian bantalan kayu pada jembatan baja dengan bantalan sintetis lebih ramah lingkungan, tahan lama, dan efisien

BOYOLALI, solotrust.com – PT Kereta Api Indonesia Daerah Operasi (KAI Daop) 6 Yogyakarta terus melangkah maju dengan inovasi berbasis keberlanjutan lingkungan.

Salah satunya melakukan penggantian bantalan kayu pada jembatan baja dengan bantalan sintetis lebih ramah lingkungan, tahan lama, dan efisien.



Manajer Humas Daop 6 Yogyakarta, Krisbiyantoro, mengatakan bantalan sintetis ini lebih kuat, tahan terhadap cuaca ekstrem, dan tidak memerlukan penebangan pohon dalam proses produksinya.

"Tahun ini Daop 6 telah mengganti 2.601 bantalan kayu di jalan dengan bantalan sintetis. Kami telah memasang bantalan sintetis di sebanyak 48 jembatan (BH) di seluruh wilayah Daop 6. Dengan begitu, KAI Daop 6 turut berupaya mewujudkan pelestarian lingkungan, sekaligus meningkatkan efisiensi perawatan infrastruktur,” katanya kepada wartawan, Selasa (10/12/2024).

Bantalan sintetis ini telah melewati serangkaian pengujian guna memastikan pemenuhan standar teknis. Pengujian mencakup, uji kekuatan lentur dan modulus young, uji ketahanan beban lentur, uji ketahanan tekan longitudinal, uji kuat geser, uji kuat geser lekat, dan uji tegangan tembus arus bolak balik.

“Selain itu ada juga uji resistensi isolasi arus searah, uji kekuatan cabut screw spike, pengukuran dimensi, uji ketahanan api, uji ketahanan fatik, dan uji ketahanan terhadap cuaca,” tambah Krisbiyantoro.

Langkah ini menjadi bagian penting dari salah satu persiapan menghadapi masa libur Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2024/2025, berlangsung mulai 19 Desember 2024 hingga 5 Januari 2025. Dengan komitmen untuk keberlanjutan, KAI memastikan setiap inovasi dilakukan membawa dampak positif, baik untuk penumpang maupun lingkungan.

“KAI mengucapkan terima aksih kepada pelanggan kereta api yang ikut serta dalam mendukung hadirnya sistem transportasi aman, efisien, dan ramah lingkungan,” kata Krisbiyantoro.

Sementara itu, dalam periode Nataru 2024/2025 tiket perjalanan masih cukup dan tersedia. Berdasarkan data hingga Senin (09/12/2024), okupansi penumpang kereta api (KA) jarak jauh Daop 6 (keberangkatan awal) dan KA lokal Daop 6 sebanyak 30 persen.

Adapun total tiket KA jarak jauh dan lokal Daop 6 telah terjual di masa Nataru sebanyak 113.234 lembar, sedangkan total kapasitas disediakan sebanyak 377.226 tempat duduk.

"Jumlah tersebut masih akan terus berubah dinamis dan bertambah karena penjualan masih berlangsung. Daop 6 Yogyakarta berharap masyarakat yang ingin bepergian di masa Nataru menggunakan KA dapat merencanakan liburan dengan matang dan segera memesan tiket karena masih banyak tersedia," beber Krisbiyantoro.

Adapun hingga 9 Desember 2024, Daop 6 mencatat penjualan tertinggi tiket jika dilihat dari volume keberangkatan di semua stasiun Daop 6 ada pada 29 Desember 2024 (12.865 calon penumpang) dan 1 Januari 2025 (10.795 calon penumpang). Selanjutnya pada 22 Desember 2024 (8.912 calon penumpang), 28 Desember 2024 (8.820 calon penumpang), dan pada 26 Desember 2024 (7.695 calon penumpang). (jaka)

(and_)

Berita Terkait

Daop 6 Yogyakarta Catat Setengah Juta Penumpang KA Selama Libur Nataru

Jadwal Perjalanan KRL Solo-Yogyakarta Kembali Normal Mulai Hari Ini

Liburan Nataru, Trafik Data Naik 23%

Rumah Jokowi jadi Spot Wisata Baru Selama Libur Nataru

Libur Nataru, Kapolri Cek Pengamanan Tempat Wisata di Solo

Natal dan Tahun Baru, Hutama Karya Beri Diskon 10% Tarif Tol Terbanggi Besar-Kayu Agung dan Pekanbaru-Dumai

Batara Kresna Kian Diminati, KAI Tingkatkan Pelayanan

Gibran Siap Bangun Koridor Pedestrian Stasiun Balapan-Masjid Sheikh Zayed-Mangkunegaran

Tingkatkan Keamanan, KAI Daop 6 Gandeng TNI/Polri

PT KAI Daop 6 Yogyakarta Kenalkan Stasiun Ramah Difabel

PUDAM Tirta Lawu Karanganyar bakal Ganti Meteran Air 1000 Pelanggan

Warga Jakarta Wajib Cetak Ulang E-KTP usai DKI Ganti jadi DKJ di 2024

33 Warga Solo Terima Dana Ganti Rugi Pembangunan Underpass Simpang Joglo

Pemkot Solo Berikan Dana Ganti Rugi kepada 31 Warga Terdampak Pembangunan Underpass Simpang Joglo

Rustam Djunaidi Resmi Dilantik Anggota DPRD PAW Karanganyar, Gantikan Almarhunah Titik Rushandini

Elon Musk Ganti Logo Burung Twitter jadi X

Dies Natalis UBY, Rektor Bersyukur Berhasil Lewati Masa Krisis

Rayakan Natal, Keluarga Besar The Sunan Hotel Solo Berbagi Kebahagian Bersama Anak Panti Asuhan

Daop 6 Yogyakarta Catat Setengah Juta Penumpang KA Selama Libur Nataru

Jadwal Perjalanan KRL Solo-Yogyakarta Kembali Normal Mulai Hari Ini

Liburan Nataru, Trafik Data Naik 23%

Rumah Jokowi jadi Spot Wisata Baru Selama Libur Nataru

Pesta Kembang Api Tahun Baru Imlek 2025 Sedot Antusiasme Warga Solo

Jelang Imlek 2025, Pernak-pernik Khas Tionghoa Ramai Diburu

Sambut 2025, The Alana Hotel & Convention Center Solo Perkuat MICE

Daop 6 Yogyakarta Catat Setengah Juta Penumpang KA Selama Libur Nataru

Jadwal Perjalanan KRL Solo-Yogyakarta Kembali Normal Mulai Hari Ini

Front One HK Resort Semarang Meriahkan Tahun Baru dengan Pesta Barbekyu

Uji Coba Kereta Cepat Jalur KA Solo Kota-Wonogiri, Jarak Tempuh 1 Jam

Imlek, KAI Daop 6 Hibur Pelanggan Kereta Api di Stasiun Yogyakarta dengan Barongsai dan Bagikan Angpao

Imlek di Stasiun Yogyakarta, Ada Barongsai hingga Bagi-bagi Hadiah

Libur Panjang Isra Miraj dan Imlek, Ribuan Penumpang Naik dan Turun Kereta Api di Stasiun Daop 6

KAI Bersama Kementerian BUMN dan Sejumlah BUMN Bagikan Bantuan TJSL di Yogyakarta

Libur Panjang Januari 2025, Daop 6 Yogyakarta Hadirkan Jadwal Kereta Tambahan

Berita Lainnya