KARANGANYAR, solotrust.com - Sebanyak 51 anggota Panwas Kecamatan (Panwascam) pemilu dikukuhkan di Hotel Tamansari Karanganyar. Masing-masing kecamatan akan diampu tiga petugas tersebut dalam kegiatan pengawasan pemilu.
Ketua Panwas Kabupaten Karanganyar Kustawa Esye mengatakan, 75 persen yang dilantik ini merupakan wajah baru, sedangkan 25 persen sisanya pernah berkecimpung di badan pengawasan maupun penyelenggara pemilu periode lalu.
“Mereka yang dilantik telah lolos penjaringan berjenjang yang dimulai seleksi administrasi pada Agustus lalu. Terdapat 163 orang yang lolos administrasi dari 173 pelamar, dalam tes tertulis dan uji kelayakan serta kepatutan 51 diantaranya terpilih, tiga orang di tiap kecamatan. Jumlahnya ada 17 kecamatan jadi total panwascam 51 orang.” Ujar Kustawa
Lebih lanjut Kustawa menambahkan bahwa setelah ini Panwascam diminta membentuk struktur pengurus terdiri ketua dan dua anggotanya, mereka akan ditempatkan di kantor kecamatan dengan bantuan ASN sebagai Sekretaris Panwascam, baru kemudian mulai menjaring Pengawas Pemilu Lapangan (PPL) di tingkat desa. Masa kerja PPL adalah 6 bulan jelang pemungutan suara, satu orang per desa.
“Nantinya ada lagi perekrutan seorang pengawas tiap TPS yang bertugas selama sebulan saat pemungutan suara.” Ungkap Kustawa
Sementara itu Bupati Karanganyar Juliyatmono yang hadir dalam pelantikan mengatakan bahwa dirinya berharap panwas pemilu bisa netral dan independen serta jangan sampai main money politik agar situasi politik di karanganyar tetap kondusif.
(joe-Wd)
(Redaksi Solotrust)