Solotrust.com - Pada Kamis (6/6/2019), chart Gaon mengumumkan bahwa album terbaru BTS "Map of the Soul: Persona" mendapatkan 'triple million certification', karena sudah terjual sebanyak 3 juta kopi.
Baca juga: BTS Bertahan 7 Pekan Berturut-turut di Billboard HOT 100 dengan Boy With Luv
Sertifikasi ini adalah yang pertama diterima oleh penyanyi Korea Selatan sejak sistem baru Gaon diimplementasikan. Dengan ini "Map of the Soul: Persona" pun menjadi album pertama dalam sejarah Gaon yang mendapatkan jenis sertifikasi tersebut.
Tak butuh waktu yang lama pula untuk mendapatkan sertifikasi tersebut, yakni kurang dari 2 bulan. Album itu rilis pada 12 April 2019.
Sejak 1 Januari 2018, Asosiasi Industri Konten Musik Korea telah menerapkan sistem sertifikasi untuk menghargai pencapaian dalam penjualan album, unduhan lagu, dan streaming online.
Album akan disertifikasi platinum jika sudah terjual lebih dari 250.000 kopi. Untuk tiap juta kopi yang terjual, album pun akan mendapatkan sertifikasi. Untuk unduhan, lagu disertifikasi platinum jika diunduh lebih dari 2,5 juta kali dan diamond jika diunduh lebih dari 10 juta kali. Untuk streaming, sertifikasi platinum diberikan pada lagu yang telah distreaming sebanyak 100 juta kali. Jika sudah distreaming sebanyak 1 miliar, lagu pun akan mendapatkan sertifiksi.
Selain BTS, ada 3 grup lain yang mendapatkan sertifikasi album yakni
BLACKPINK (Kill This Love), TWICE (Fancy You), dan GOT7 (Spinning Top: Between Security & Insecurity), yang masing-masing mendapatkan sertifikasi platinum karena sudah terjual lebih dari 250.000 kopi.
Sementara itu dalam hal streaming, lagu "Solo" dari Jennie BLACKPINK dan “Fall in Fall” dari Vibe masing-masing mendapatkan sertifikasi platinum karena sudah distreaming lebih dari 100 juta kali. (Lin)
(wd)