SOLO, solotrust.com - Program vaksinasi di Kota Solo terus dikebut. Setelah para pedagang pasar dan profesi lainnya yang bersinggungan dengan orang banyak, kini giliran komisioner dan jajaran Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Solo disuntik vaksin Covid-19, Senin (22/03/2021). Menggandeng Dinas Kesehatan Kota (DKK) Solo, vaksinasi dilaksanakan di Puskesmas Banyuanyar Solo.
Ketua Bawaslu Solo, Budi Wahyono bilang, vaksinasi untuk komisioner dan jajaran Bawaslu Solo ini merupakan wujud dukungan penanganan dan pencegahan Covid-19 pemerintah.
"Vaksinasi dilaksanakan mulai pagi hari dengan menerapkan protokol kesehatan (Prokes) yang ketat," ujarnya.
Dalam proses vaksinasi terdapat beberapa tahapan, mulai pendaftaran identitas pemeriksaan tekanan darah, suhu badan, screening hingga riwayat penyakit calon penerima vaksin. Saat calon penerima vaksin dinyatakan siap, tenaga kesehatan akan memberikan vaksin secara injeksi atau suntikan.
"Setelah diberikan suntikan, tenaga medis juga melakukan observasi terhadap penerima vaksin selama 30 menit pascainjeksi. Total 17 jajaran Bawaslu Solo yang terdiri atas komisioner, kepala sekretariat, bendahara hingga staf mendapatkan vaksin," terangnya.
Budi Wahyono berharap vaksinasi dapat memutus mata rantai penyebaran Covid-19 secara menyeluruh, terutama di kalangan penyelenggara pemilihan umum (Pemilu) atau pun pemilihan kepala daerah (Pilkada).
"Meski sudah divaksin, kami tetap.menekankan penerapan prokes dengan ketat, termasuk jajaran di bawah kami. Ini masih vaksin dosis pertama. Vaksinasi selanjutnya sudah dijadwalkan 5 April mendatang," pungkasnya. (awa)
(redaksi)