Ekonomi & Bisnis

Bersiap Terapkan Aplikasi PeduliLindungi, Ratusan Pedagang Pasar Klewer bakal Divaksin

Ekonomi & Bisnis

23 September 2021 12:11 WIB

Pasar Klewer jadi pusat perdagangan pakaian di Kota Solo

SOLO, solotrust.com - Ratusan pedagang Pasar Klewer bakal mendapatkan vaksin Covid-19. Jumlah itu merupakan sisa pedagang yang belum mendapatkan vaksinasi.

Selain itu, vaksinasi kepada pedagang sebagai langkah persiapan penerapan aplikasi PeduliLindungi di pasar tersebut. Pasar Klewer menjadi satu-satunya pasar di Kota Solo yang wajib menerapkan aplikasi Peduli Lindungi sesuai penunjukan dari Kementerian Perdagangan (Kemendag).



"Dari 10 ribuan pedagang dan pelaku kegiatan di Pasar Klewer, tinggal 800-an pelaku usaha di Pasar Klewer yang belum divaksin. Kami akan menyelesaikan itu dulu sebelum menerapkan aplikasi PeduliLindungi sesuai instruksi Kemendag," papar Kepala Dinas Perdagangan (Disdag) Solo, Heru Sunardi, Kamis (23/09/2021).

Menurutnya, ratusan pelaku usaha di Pasar Klewer yang belum divaksin merupakan pedagang, karyawan kios/los, hingga kelompok lain, seperti kuli panggung, petugas parkir, hingga petugas keamanan di area pasar.

Diakui Heru Sunardi, penunjukan Pasar Klewer sebagai pilot project alias proyek rintisan penerapan aplikasi PeduliLindungi di sektor pasar tidak bisa langsung diterapkan. Ada beberapa tahap yang harus diselesaikan untuk mulai menerapkan aplikasi tersebut.

"Kita harus menyiapkan semua orang yang beraktivitas di sana tervaksin seluruhnya. Sebagian besar sudah divaksin tinggal ratusan itu," imbuhnya.

Diketahui, vaksinasi pedagang pasar menjadi prioritas utama pemerintah Kota (Pemkot) Solo sejak awal Maret 2021 lalu. Namun, masih saja ada pedagang yang terlewatkan tidak mendapatkan vaksinasi.

"Kalau seluruhnya sudah divaksin, baru kita siapkan tahapan berikutnya, yakni koordinasi dengan Dinas Kesehatan terkait pemilihan lokasi skrining barcode PeduliLindungi dan sebagainya. Pengajuan barcode-nya sendiri sudah masuk data Kementerian Perdagangan," pungkas Heru Sunardi. (awa)

(and_)

Berita Terkait

Aplikasi PeduliLindungi Dapat Diakses Kembali di App Store

Taman Jurug Dibuka Lagi, Pengunjung Wajib Gunakan Aplikasi PeduliLindungi

Kominfo: Masyarakat Diharapkan Senang Hati untuk Divaksin

Vaksinasi Sudah Dimulai, Cek Namamu di Pedulilindungi.id!

Wali Kota Semarang Imbau Pedagang Tak Mremo saat Libur Nataru

Pengemudi Pajero Sport Tabrak Sumarno Serahkan Diri ke Polisi

Harga Beras di Boyolali Tembus Rp15 Ribu/Kg, Pedagang Kekurangan Pasokan

BI Tetapkan Tarif QRIS Naik 0,3%, Pedagang Dilarang Beri Biaya Tambahan

Warga Rembang Kena Gendam, Rp1,5 Miliar Raib Tak Bersisa

Resmi Dikukuhkan, DPC Papera Rembang Siap Menangkan Prabowo Subianto di Pilpres 2024

Eksplorasi 5 Destinasi Wisata Tradisional di Solo

5 Destinasi Wisata Budaya Populer di Solo yang Wajib Dikunjungi

Wisata Kuliner di Pasar Klewer Solo, Cicipin Sensasi Nikmatnya Pecel Bu Parni

Es Gempol Pleret, Jajanan Legendaris Tradisional Solo

Menikmati Segarnya Es Degan di Kawasan Pasar Klewer Solo

Mau Tertibkan Pedagang Rujak Keliling, Truk Satpol PP Malah Tabrak Becak

Naik Kereta Api dan KRL Wajib Tunjukkan Bukti Vaksin Covid-19

Penggunaan Aplikasi PeduliLindungi di Solo, Gibran: Ini Masalah Kebiasaan

Jumlah Penyuntikan Vaksin Covid-19 di Indonesia Tembus 100 Juta Dosis

Studi Terbaru: Vaksin Covid-19 Efektif Mencegah Perawatan dan Kematian

PNS Tersangkut Jual Beli Vaksin Covid-19 Diusulkan Dipecat

Vaksinasi di Solo Ngebut, Giliran Bawaslu Disuntik Vaksin Covid-19

Vaksin Polio Tahap II Digelar di Polrestabes Semarang

Pemkot Semarang Gencar Vaksinasi Polio, Bebaskan Generasi Emas Indonesia dari Lumpuh Layu

Hotel Grand Mercure Solo Baru Gelar Vaksinasi Covid-19

Disnakkan Boyolali Lakukan Vaksinasi Sapi Tahap I di Kecamatan Selo dan Andong

Hore! Naik Kereta Api Tak Perlu Lagi Screening Covid-19

Inovasi Baru, Bupati Rembang Minta Dana Desa untuk Prioritas Vaksinasi

Berita Lainnya