Serba serbi

Layani KTP Elektronik, Petugas Jemput Bola ke Suku Baduy

Olahraga

18 Februari 2018 22:48 WIB

Direktur Jenderal Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kementerian Dalam Negeri, Zudan Arief Fakrulloh (Humas Kemendagri)

BANTEN, solotrust.com – Tim pelayanan KTP elektronik melakukan layanan jemput bola ke Desa Kanekes, Baduy, Banten. Upaya ini merupakan bentuk komitmen pelayananan langsung terhadap warga. 

Seperti diungkapkan Direktur Jenderal Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kementerian Dalam Negeri, Zudan Arief Fakrulloh, tim datang ke Kanekes untuk melayani langsung Suku Baduy yang belum punya KTP atau dokumen kependudukan. Diharapkan, petugas bisa bekerja dengan sabar, rapi dalam melayani dan tetap memerhatikan kesehatan



“Pasti menyenangkan melayani beliau semua, jemput bola di Desa Kanekes untuk masyarakat Baduy. Pembuatan KTP elektronik, akta kelahiran, akta kematian, kartu keluarga, sinergi Ditjen Dukcapil Kemendagri, Pemprov Banten dan Pemkab Lebak," kata dia, dilansir dari laman resmi Kementerian Dalam Negeri, kemendagri.go.id, Minggu (18/02/2018).

Pemerintah Kabupaten Lebak melalui Dinas Dukcapil membuka layanan rekam cetak KTP elektronik bagi warga Suku Baduy. Pelayanan dilakukan di Rumah Singgah Desa Kanekes, Kecamatan Leuwidamar, Lebak, Banten.

Selain pelayanan cetak rekam KTP elektronik, tim juga melayani pengurusan dokumen kependudukan lain seperti Akta Kelahiran, Kartu Identitas Anak (KIA) dan Kartu Keluarga (KK). Layanan jemput bola sudah dilakukan dari tanggal 12 Februari dan ditutup pada 19 Februari 2018 ini. 

Kepala Dinas Dukcapil Provinsi Banten,  Sitti Ma’ani Nina, mengatakan kegiatan pelayanan di Desa Kenekes sebagai langkah nyata memastikan warga pedalaman Suku Baduy memiliki hak pilih pada Pilkada 2018 dan Pemilu 2019. 

(and)