Hard News

PHRI Sukoharjo Monitoring Penggunaan Aplikasi PeduliLindungi di Industri Pariwisata

Jateng & DIY

10 November 2021 14:17 WIB

PHRI Sukoharjo berkolaborasi dengan pihak terkait melaksanakan monitoring dan evaluasi (pengawasan dan penilaian) ke industri pariwisata, khususnya di perhotelan dan restoran, Rabu (10/11/2021)

SUKOHARJO, solotrust.com - Perhimpunan Hotel dan Restoran Indonesia (PHRI) Sukoharjo berkolaborasi dengan pihak terkait melaksanakan monitoring dan evaluasi (pengawasan dan penilaian) ke industri pariwisata, khususnya di perhotelan dan restoran. Kegiatan ini dilakukan dalam rangka mendukung program pemerintah untuk menerapkan skrining menggunakan aplikasi PeduliLindungi.

Ketua PHRI Sukoharjo, Oma Nuryanto, mengatakan kegiatan ini dilakukan sebagai bentuk monitoring serta evaluasi penggunaan aplikasi PeduliLindungi di industri pariwisata, khususnya di perhotelan dan restoran.



"Harapan kami dengan kegiatan ini, para pelaku usaha semakin peduli tentang manfaat penggunaan aplikasi tersebut. Skrining PeduliLindungi dapat mengoptimalkan perlindungan kesehatan, baik bagi para karyawan maupun para tamu yang berkunjung, serta tetap menerapkan protokol kesehatan ketat selama berada di area,” ujarnya dalam siaran pers, Rabu (10/11/2021).

Pelaksanaan monitoring dan evaluasi penggunaan aplikasi PeduliLindungi dilaksanakan tepat pada Hari Pahlawan, 10 November 2021. Kegiatan dimulai dari pukul 09.00 WIB, dihadiri Sekretaris Camat Grogol Sumardi, Kepala Puskesmas Grogol Siti Nurjanah, staf Dinas Pariwisata Kabupaten Sukoharjo Fatomi Kurata, tim Gugus Covid-19, anggota Koramil Grogol, dan anggota Polsek Grogol.

Kepala Puskesmas Grogol, Siti Nurjanah, mengatakan pada kegiatan ini, pihaknya melakukan monitoring tiga hotel dan guest house serta tiga restoran di area Kecamatan Grogol, Sukoharjo. Monitoring terkait penerapan aplikasi PeduliLindungi dan pengecekan prosedur protokol kesehatan, seperti menyiapkan tempat cuci tangan, cek suhu tubuh, dan check in melalui aplikasi PeduliLindungi.

(and_)

Berita Terkait

Berita Lainnya