BOYOLALI, solotrust.com - Sebanyak 150 warga tak mampu di Dukuh Banyu Urip, Desa Kepoh, Kecamatan Sambi, Boyolali mendapat bantuan paket sembako dari anggota TNI AD.
Pemberian paket sembako ini dalam rangka Hari Ulang Tahun (HUT) ke-76 Polisi Militer (PM) AD.
HUT PM AD pada 2022 ini mengambil tema Pomad responsif dan berintegritas. Bantuan paket sembako selain dibagikan secara simbolis terhadap 150 orang, sejumlah PM TNI AD juga melakukan pemberian paket sembako dengan cara door to door (pintu kepintu) terhadap sejumlah warga lanjut usia (Lansia).
Dandenpom IV Surakarta, Letkol Cpm Ahmad Suraidy mengatakan, selain memberikan bantuan paket sembako terhadap warga tak mampu dan yatim piatu, anggota Polisi Militer Angkatan Darat (AD) juga melakukan pembersihan serta pengecetan masjid.
“Dalam karya bakti kami bersama para anggota, selain melakukan pengecetan, pembersihan masjid, kami juga memberikan santunan terhadap anak yatim piatu sekaligus bagi-bagi paket sembako,” katanya kepada wartawan, Sabtu (28/05/2022).
Pembagian paket sembako kepada masyarakat ini diharapkan PM TNI AD selalu dekat dengan masyarakat.
“Semoga teman-teman yang lainnya terketuk hatinya ikut peduli dan membantu terhadap warga yang benar-benar membutuhkan uluran tangan kita semua,” ujar Dandenpom IV Surakarta.
Sementara itu, Kepala Desa Kepoh, Parno mengapresisasi langkah PM TNI AD yang sudah peduli memberikan bantuan paket sembako kepada masyarakat tak mampu.
“Kami berterima kasih kepada Bapak PM TNI AD dari Solo yang sudah memberikan bantuan paket sembako terhadap warga kami. Semoga ini menjadi amal jariyah semua anggota Polisi Militer semuanya,” ucapnya.
Bantuan paket sembako ini sangat membantu warga, khususnya di Dukuh Banyu Urip RT 3 RW 3.
“Tidak semua warga mendapat bantuan, namun kami pilih-pilih yang benar-benar membutuhkan,” jelas Parno.
Dirinya berharap, bantuan terhadap masyarakat tidak hanya cukup di sini, namun juga ada kelanjutannya, mengingat jumlah warga kurang mampu membutuhkan uluran tangan masih banyak.
“Semoga baksos (bakti sosial) ini tidak berhenti di sini, tapi tahun depan juga diadakan lagi,” pungkasnya. (jaka)
(and_)