Entertainment

Polisi Ganteng Ini Turun ke Sungai, Ternyata Ini yang Dilakukannya

TNI / Polri

24 Maret 2018 10:44 WIB

Aiptu Setiawan saat akan menebar 2000 benih ikan. (dok/tribratanews.com)

PURBALINGGA, solotrust.com- Menjaga kelestarian lingkungan merupakan tanggung jawab semua pihak. Bahkan seorang Polisi juga ambil bagian dalam tanggung jawab mulia tersebut. Seperti yang dilakukan oleh salah seorang Polisi yang bertugas sebagai Bhabinkamtibmas Polsek Bojongsari Aiptu Setiawan. Ia menebar 2000 bibit ikan di obyek wisata alam Curug Duwur, Desa Bumisari, Kecamatan Bojongsari, Jumat (23/3/2018).

“Untuk menjaga populasi ikan dan kelestarian lingkungan serta ekosistem di sungai yang ada di Curug Duwur, saya berikan bibit ikan untuk ditebar di lingkungan sungai sekitar air terjun.” Tutur Aiptu Setiawan seperti dilansir dari tribratanews.com.



Sementara itu Kapolsek Bojongsari AKP Tri Aryo Irianto mengatakan, kegiatan yang dilakukan oleh Bhabinkamtibmas Desa Bumisari, adalah wujud nyata sebagai pembina keamanan dan ketertiban yang peduli akan lingkungan.  

“Dengan kepedulian yang dilakukan semoga bisa bermanfaat bagi lingkungan sekaligus mengajak warga bersama menjaga situasi kamtibmas agar tetap kondusif,” Ujar AKP Tri Aryo Irianto

Upaya yang dilakukan oleh Aiptu Setiawan ternyata memperoleh apresiasi dari Ketua Kelompok Sadar Wisata Curug Duwur Nur Saiwan. Ia mengaku hal tersebut sangat menginspirasi masyarakat untuk ikut serta menjaga kelestarian lingkungan.

“Apresiasi dan ucapan terima kasih semoga apa yang dilakukan bisa bermanfaat.” Tukasnya.

(wd)

Berita Terkait

Berita Lainnya