SOLO, solotrust.com - Kalian yang ingin melakukan perjalanan Solo-Semarang menggunakan kereta api (KA), ada beberapa jenis moda transportasi massal tersebut yang dapat digunakan, seperti KA Joglosemar, KA Brantas, KA Brawijaya, KA Majapahit, dan KA Matarmaja.
Perjalanan Solo-Semarang memiliki jarak sekira 89 kilometer dengan waktu tempuh menggunakan kereta api sekira 2,5 jam.
Keberangkatan kereta api di Solo, yakni dari Stasiun Solobalapan dan Solojebres. Sementara untuk kedatangan kereta api di Semarang, yakni di Stasiun Poncol dan Stasiun Tawang.
Berikut ini harga dan jadwal tiket kereta api rute Solo-Semarang.
KA Joglosemarkerto
Stasiun Solo Balapan-Stasiun Semarang Tawang
Berangkat dari Stasiun Solo Balapan pukul 06.15 WIB, tiba di Stasiun Semarang Tawang pukul 08.43 WIB.
Harga tiket eksekutif Rp80.000 dan ekonomi Rp135.000
Berangkat dari Stasiun Solo Balapan pukul 06.00 WIB, tiba di Stasiun Semarang Tawang pukul 14.35 WIB.
Harga tiket eksekutif Rp210.000 dan ekonomi Rp350.000
Berangkat dari Stasiun Solo Balapan pukul 06.15 WIB, tiba di Stasiun Semarang Tawang pukul 20.18 WIB.
Harga tiket eksekutif Rp260.000 dan ekonomi Rp435.000
Berangkat dari Stasiun Solo Balapan pukul 17.43 WIB, tiba di Stasiun Semarang Tawang pukul 20.18 WIB.
Hrga tiket eksekutif Rp 80.000 dan ekonomi Rp135.000
Stasiun Solo Balapan - Stasiun Semarang Poncol
Berangkat dari Stasiun Solo Balapan pukul 06.15 WIB, tiba di Stasiun Semarang Poncol pukul 08.57 WIB.
Harga tiket eksekutif Rp 80.000 dan ekonomi Rp135.000
Berangkat dari Stasiun Solo Balapan pukul 06.00 WIB, tiba di Stasiun Semarang Poncol pukul 14.18 WIB.
Harga tiket eksekutif Rp 210.000 dan ekonomi Rp350.000
KA Brantas
Stasiun Solo Jebres - Stasiun Semarang Tawang
Berangkat dari Stasiun Jebres pukul 16.57 WIB, tiba di Stasiun Semarang Tawang pukul 19.07 WIB.
Harga tiket ekonomi Rp105.000, Rp110.000, Rp120.000, Rp135.000, dan Rp145.000. Sementara harga tiket ksekutif Rp255.000, Rp270.000, Rp290.000, Rp310.000, dan Rp325.000.
KA Brawijaya
Stasiun Solo Jebres - Stasiun Semarang Tawang
Berangkat dari Stasiun Jebres pukul 21.04 WIB, tiba di Stasiun Semarang Tawang pukul 23.05 WIB.
Harga tiket eksekutif Rp370.000, Rp385.000, Rp405.000, Rp420.000, dan Rp440.000.
KA Majapahit
Stasiun Solo Jebres - Stasiun Semarang Tawang
Berangkat dari Stasiun Jebres pukul 00.05 WIB, tiba di Stasiun Semarang Tawang pukul 02.06 WIB.
Harga tiket ekonomi Rp180.000, Rp190.000, Rp195.000, Rp200.000, dan Rp210.000.
KA Matarmaja
Stasiun Solo Jebres - Stasiun Semarang Tawang
Berangkat dari Stasiun Jebres pukul 15.50 WIB, tiba di Stasiun Semarang Tawang pukul 18.01 WIB. Harga tiket ekonomi Rp125.000, Rp130.000, Rp145.000, Rp155.000, dan Rp165.000.
Perlu diketahui, harga tiket serta jadwal di atas dapat berubah sewaktu-waktu sesuai perjalanan kamu. Oleh karena itu, apabila berencana melakukan perjalanan sebaiknya cek kembali di situs pesan tiket online.
Tiket kereta api dapat dibeli melalui aplikasi KAI Access, situs pesan tiket online, dan loket penjualan tiket di stasiun. (set)
(and_)