Entertainment

Konser Musik Langit Benderang, Puncak Perayaan 5 Tahun SMA Pradita Dirgantara

Musik & Film

10 Juli 2023 20:03 WIB

JKT48 dan Nabila Taqiyah saat tampil dalam Konser Musik Langit Benderang di Stadion Manahan Solo, Sabtu (08/07/2023) malam.

SOLO, solotrust.com – Konser Musik Langit Benderang memecahkan Stadion Manahan Solo dengan penampilan spektakuler enam musisi, yakni Tulus, JKT48, Putri Ariani, Nyoman Paul, Nabila Taqiyah, dan Topik Sudirman, Sabtu (08/07/2023) malam.

Konser Musik Langit  Benderang ini terselenggara dalam rangka perayaan lima tahun perjalanan SMA Pradita Dirgantara yang memiliki banyak pencapaian di bidang akademik dari  angkatan pertama sampai saat ini.



Dalam rangka dies natalis kelima tahun, SMA Pradita Dirgantara mempersembahkan tarian kolosal Nusantara berjudul Padma Dirgantara dengan total 150 penari civitas SMA Pradita Dirgantara

Direktur SMA Pradita Dirgantara, Ari Presmana Tarigan, mengatakan SMA Pradita Dirgantara memperingati Dies Natalis kelima tahun pada awal Juli ini.

"Persembahan Konser Musik Langit Benderang sebagai bukti kerja keras dan semangat para siswa yang tidak hanya terbaik di lingkup akademik, namun juga mampu menyelenggarakan rangkaian kegiatan nonakademik berupa konser musik," ungkapnya dalam siaran pers diterima solotrust.com.

Dalam kesempatan itu, salah satu anggota JKT48, Freya mengaku sangat antusias bisa tampil di Stadion Manahan Solo.

"Semua lagu disiapkan untuk  memberikan tampilan terbaik dan seru-seruan bareng teman-teman di Solo,” ucapnya.

Panggung yang masif menjadi salah satu alasan JKT48 menikmati penampilan mereka dengan kehadiran 14 member. Konser musik ini turut dihadiri Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo yang ikut menikmati penampilan spektakuler para line up.

Ia sempat naik ke atas panggung dan berbincang bersama Putri Ariani sebelum menyanyikan  lagu 'Mimpi,' menggambarkan inspirasi generasi muda tidak boleh menyerah untuk meraih mimpinya, meski banyak hambatan di  depannya.

Konser Langit Benderang menjadi panggung yang dipersembahkan untuk anak-anak muda dengan segala mimpinya. Diharapkan mereka dengan sekuat tenaga bisa meraih mimpinya dengan dukungan dan doa orangtua.

Konser Musik Langit Benderang di Stadion Manahan Solo diharapkan juga dapat menjadi pertunjukan musik memukau lewat pengaturan grafis dan multimedia video mapping, serta pencahayaan. 

Konser Musik Langit Benderang ini dipersembahkan LADARA, didukung  beberapa sponsor, seperti BRI, Pertamina, Mandiri, BNI, BCA, Bank Jatim, Mayapada, Sido Muncul, Mustika Ratu, Swissbel, RCTI & MNC Group, Pocari, Le Minerale, dan Sritex. 

(and_)

Berita Terkait

Takluk dari Filipina, Timnas Indonesia Gagal ke Semifinal Piala AFF 2024

Arema Juara Piala Presiden 2024, Taklukkan Borneo Lewat Drama Epik

Persis Solo Tuan Rumah Semifinal Piala Presiden 2024

Profil Mentereng Stadion Manahan Solo, dari Pacuan Kuda hingga Destinasi Wisata

Kunjungan FIFA di Stadion Manahan Solo Diwarnai Cekcok Antara Wartawan dan Satpam

Perempat Final Piala Presiden 2018 Berlangsung di Solo, Ini Tanggapan Panpel Solo

Pecah! Nadin Hamizah hingga Tulus Sukses Hibur Pecinta Musik Solo

PROJEK-D Vol.3 Sehidup Separty Hadirkan Tulus, Bernadya, hingga Musisi Lokal Solo

Favehotel Solo Berbagi Kasih Natal Bersama Panti Asuhan Hati Tulus Indonesia

Peningkatan Pendapatan Pajak Daerah Solo Dorong Pembangunan Berkelanjutan

Bapenda Solo Gelar Gathering Pengusaha Wajib Pajak Terbaik 2023

Gathering Wajib Pajak Terbaik 2022, Bapenda Solo Hadiahi LED TV hingga Mobil Toyota Veloz

Pecah! Nadin Hamizah hingga Tulus Sukses Hibur Pecinta Musik Solo

Heboh Iwan Fals Ikut Dance Aitakatta Bareng JKT48

Rena Nozawa Umumkan Kelulusannya dari AKB48 dan JKT48

Matsui Jurina Akan Jadi Center di Single Ke-24 SKE48 “Stand By You”

Fans Solo Raya Antusias, Gracia dan Shanni JKT48 Kaget

Putri Ariani Tampil Memukau di Babak Final AGT 2023, Bawakan Lagu Elton John

Menparekraf Ajak Masyarakat Voting Putri Ariani di Babak Live Show AGT ke-18

Lagu Klasik The Way You Look at Me Dapatkan Sentuhan Baru Romantis dari Nyoman Paul

E-Sport Competition MLBB 2023 Pradita Dirgantara Berhadiah Rp40 Juta, Undang 213 Tim se-Jateng

32 Siswa Wakili Lanud Adi Soemarmo Ikuti Seleksi Pusat SMA Pradita Dirgantara

Puspotdirgaau Beri Pelatihan Drone Siswa SMA Pradita Dirgantara

TNI AU Akan Punya Sekolah Menegah Atas Unggulan di Boyolali

Berita Lainnya