SOLO, solotrust.com - Mobil dinas Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka kembali menarik perhatian publik, Selasa (24/10/2023). Pasalnya, Gibran Rakabuming kembali mengubah stiker mobil berpelat AD 1 A itu dengan tema Piala Dunia U17.
Mejeng di area lobby Balai Kota Solo, mobil tersebut didominasi warna kuning, lengkap dengan maskot dan gambar logo Piala Dunia U17. Tak hanya itu, di bagian atap mobil pun berwarna merah.
Di hari sebelumnya, Senin (23/10/2023), mobil dinas tersebut masih berstiker Studio Musik Lokananta.
Gibran Rakabuming mengakui jika sengaja mengganti stiker mobil dinas menjadi tema Piala Dunia U17. Ia mengatakan jika semua persiapannya sudah terpenuhi.
"Heem, untuk persiapan Piala Dunia U17 besok, pun sudah siap semua," kata Gibran Rakabuming saat ditemui awak media, Selasa (24/10/2023).
Wali kota juga mengatakan jika saat ini FIFA sudah berada di Solo untuk persiapan ajang pertandingan internasional digelar pada 10 November hingga 2 Desember 2023.
"Sudah disiapin semuanya, kan FIFA-nya sudah ngantor di sana (Stadion Manahan Solo)," jelasnya.
Sementara itu, sopir Gibran Rakabuming, Murih bilang penggantian stiker dilakukan pada Senin (23/10/2023) malam. Mobil dinas itu pun diambil langsung oleh penyedia stiker di Loji Gandrung.
"Kemarin magrib diambil di Loji terus paginya sudah jadi begini," ungkapnya.
Murih menghitung total sudah empat kali mobil dinas wali kota Solo tersebut diganti.
"Saya hitung ya sudah empat kali ini," ungkapnya.
Perlu diketahui, mobil dinas wali kota Solo tersebut menggunakan stiker berganti-ganti. Sebelumnya, mobil dinas AD 1 A menggunakan stiker bertema Covid-19, Asean Paragames 2022, Solo Safari, Studio Musik Lokananta, dan terakhir Piala Dunia U17.
Pemasangan stiker di mobil dinas Gibran Rakabuming ini untuk mempromosikan kegiatan atau tempat wisata di Kota Solo. (riz)
(and_)