Hard News

Akhir 2023, PUDAM Karanganyar Sukses Setorkan Pendapatan Kas Daerah Rp3,3 Miliar

Jateng & DIY

28 Desember 2023 09:50 WIB

Dirut PUDAM Tirta Lawu Karanganyar Prihanto bersama jajaran direksi saat memberikan keterangan pers di kantor setempat, Rabu (27/12/2023)

KARANGANYAR, solotrust.com - Perusahaan Umum Daerah Air Minum (PUDAM) Tirta Lawu Karanganyar berhasil menyetorkan pendapatan ke kas daerah pemerintah Kabupaten Karanganyar sebesar Rp3,3 miliar akhir tahun ini.

Perusahaan pelat merah itu juga sukses memenuhi target akhir 2023 dengan pendapatan senilai Rp6,6 miliar. Demikian disampaikan Dirut PUDAM Tirta Lawu Karanganyar, Prihanto dalam acara jumpa pers di kantor setempat, Rabu (27/12/2023).



Pihaknya mengungkapkan telah berhasil menyetor ke kas daerah sebesar Rp3,3 miliar. Nilai ini naik Rp100 juta dari target setor ke kas daerah Rp3,2 miliar pada 2023. Bukan hanya pendapatan saja meningkat, namun program sambungan rumah (SR) bagi pelanggan baru bertambah 2000 SR baru.

"Kinerja akhir 2023 ini sangat memuaskan karena target melebihi yang diharapkan," ucap Prihanto

Selain itu, unit usaha PUDAM Tirta Lawu berupa es kristal tidak hanya dapat diserap pasar semua produknya, namun juga terbukti menguntungkan. Bisnis es kristal ini memiliki bahan baku melimpah, tempat memadai, sumber daya manusia (SDM) cukup, serta diterima pasar karena belum begitu banyak pesaing di Karanganyar.

"Kami optimis berkembang karena banyak pelaku usaha kuliner dan permintaannya juga tinggi, sehingga menyumbang keuntungan bagi perusahaan," papar Prihanto.

Pabrik es kristal ini hanya melayani wilayah Karanganyar dengan kapasitas produksi per hari 10 ton. Sementara pabrik es kristal di Jumapolo dengan kapasitas produksi satu ton per hari. Dengan begitu, pada 2024 pihaknya menargetkan bisa kembali menyetorkan ke kas daerah senilai Rp3,4 miliar atau naik Rp100 juta dari tahun ini.

Bertambahnya usaha baru unit es kristal ini akan menambah pemasukan dan pendapatan. Oleh karena itu, Prihanto optimistis bisa merealisasikan target setoran ke kas daerah pada 2024 mendatang. (joe)

(and_)

Berita Terkait

Peremajaan Infrastruktur, PUDAM Tirta Lawu Revitalisasi Jaringan Pipa di Karanganyar

Kinerja PUDAM Tirta Lawu Karanganyar kian Moncer, Pendapatan Meroket hingga Rp70 Miliar

Gerakan Pangan Murah, 500 Paket Sembako PUDAM Tirta Lawu Ludes Diserbu Warga Gondangrejo

Fungsikan Sumber Air Maksimal, PUDAM Tirta Lawu Pasang Pipa Air Bersih Jalur Selatan Karanganyar

PUDAM Tirta Lawu Berangkatkan 12 Pegawai Umrah ke Tanah Suci Mekah

PUDAM Tirta Lawu Karanganyar bakal Ganti Meteran Air 1000 Pelanggan

Peremajaan Infrastruktur, PUDAM Tirta Lawu Revitalisasi Jaringan Pipa di Karanganyar

Kinerja PUDAM Tirta Lawu Karanganyar kian Moncer, Pendapatan Meroket hingga Rp70 Miliar

SMKN 1 Karanganyar Buka Kelas Industri Garmen, Siapkan Keahlian Peserta Didik di Dunia Usaha

KPU Sragen Tetapkan Nomor Urut Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Pilkada 2024

Seorang Kades di Karanggede Boyolali Jadi Korban Premanisme, Polisi Kantongi Nama Pelaku

Polres Boyolali Gelar Operasi Miras di Pasar Sunggingan

Pemilu 2029, Partai Demokrat Boyolali Targetkan 5 Kursi Legislatif di Setiap Dapil

Atlet Peparnas Boyolali Targetkan 10 Emas dan 5 Perak

Bank Daerah Karanganyar Siap Lampaui Target Setoran PAD di 2024

Target Kerja PUDAM Tirta Lawu Triwulan III 2023 Terpenuhi

Berlaga di Porprov Jateng, Kontingen Karanganyar Incar Peringkat 10 Besar

PDIP Karanganyar Optimistis Capai Target Kursi DPRD Karanganyar

Bank Daerah Karanganyar Siap Lampaui Target Setoran PAD di 2024

Pos Indonesia Terima Setoran Haji dan Umrah

PUD Aneka Usaha Karanganyar Kelola Usaha Baru, Target Setor Kas Daerah Rp1 Miliar

Dinilai Berhasil Kembangkan Es Kristal, DPRD Kota Pekalongan dan PDAM Tirtayasa Sambangi PUDAM Tirta Lawu

Bupati Sleman Sambangi Produksi Es Kristal PUDAM Tirta Lawu, Tertarik Adopsi

Berita Lainnya