Ekonomi & Bisnis

Momen Lebaran, Pertamina Tambah 14,4 Juta Tabung LPG 3 Kg

Ekonomi & Bisnis

15 April 2024 12:03 WIB

Pertamina melalui anak usahanya, Pertamina Patra Niaga telah menambah pasokan Liquified Petroleum Gas (LPG) 3 kg sebanyak 14.4 juta tabung atau setara 43 ribu metrik ton (MT) di seluruh wilayah Indonesia. (Foto: pertamina.com)

MALANG, solotrust.com - Selama Ramadan hingga H+3 Idulfitri 2024, Pertamina melalui anak usahanya, Pertamina Patra Niaga telah menambah pasokan Liquified Petroleum Gas (LPG) 3 kg sebanyak 14.4 juta tabung atau setara 43 ribu metrik ton (MT) di seluruh wilayah Indonesia.

Direktur Pemasaran Regional Pertamina Patra Niaga, Mars Ega Legowo Putra, mengatakan tambahan pasokan LPG 3 kg dilakukan untuk memenuhi peningkatan kebutuhan masyarakat pada rangkaian Idulfitri 2024.



"Stok di agen dan pangkalan resmi LPG 3 kg terpantau aman. Untuk itu, kami mengimbau masyarakat membeli LPG 3 kg di pangkalan resmi agar mendapatkan harga sesuai Harga Eceran Tertinggi (HET) yang ditetapkan pemerintah daerah (Pemda). Jika di pengecer tentu lebih mahal," kata Mars Ega Legowo Putra di sela pengecekan stok pangkalan di Malang Jawa Timur, dilansir dari laman resmi Pertamina, pertamina.com, Senin (15/04/2024).

Terpisah, Corporate Secretary Pertamina Patra Niaga, Irto Ginting menambahkan stok LPG 3 kg aman berada di atas 15 hari. Keandalan stok mulai dari Stasiun Pengisian Bulk Elpiji (SPBE) hingga agen dan pangkalan adalah salah satu cara mengantisipasi lonjakan kebutuhan LPG 3 kg hingga masa libur Lebaran usai.

Memahami kondisi libur, Pertamina Patra Niaga telah menyiapkan 5.027 agen siaga dan pangkalan siaga tetap beroperasi saat libur untuk melayani masyarakat.

“Kami terus monitor penambahan alokasi LPG 3 kg ke daerah yang memang membutuhkan dan tim lapangan terus melakukan pengecekan berkala di agen dan pangkalan siaga kami,” ungkap Irto Ginting.

(and_)

Berita Terkait

3 Transportasi Umum Nyaman yang Bisa Kamu Gunakan saat Berwisata di Solo

IKN Jadi Daya Tarik Masyarakat Indonesia dan Mancanegara, Diserbu saat Lebaran

Kapolri Apresiasi Komitmen Jasa Raharja dan Seluruh Stakeholders Wujudkan Mudik-Balik Idulfitri Lancar Berkeselamatan

Libur Lebaran, Wisata Edupark Intanpari Karanganyar Tembus 20 Ribu Pengunjung

KAI Hadirkan Promo Ekstra Silaturahmi, Diskon Tiket Kereta Api hingga 25% untuk Mudik Lebaran

Tips Mudik dan Balik Lebaran yang Aman serta Nyaman

Tampil Inklusif, Masjid Izzatul Islam Hadirkan Ceramah Berbahasa Isyarat untuk Jemaah Tuli

Masjid Shiratalmustaqim Boyolali, Sediakan 100 Porsi Takjil Setiap Hari dan Santuni Warga

The Alana Solo Berbuka Puasa Bersama Yayasan Karya Al Insan Karanganyar

HIPMI Solo Kenalkan 100 Anak Yatim Berwirausaha

Indosat Hadirkan Ramadan Bermakna, Dorong Pemberdayaan Marbot di Solo

Berbuka Puasa di Masjid Agung Solo, Merasakan Sensasi Ramadan Tempo Dulu

Pemain Bintang Dunia, Jordan Thompson Resmi Gabung Jakarta Pertamina Enduro

Lebaran, Pertamina Diskon BBM Rp300/Liter, Begini Caranya

Jelang Lebaran, Pertamina Pastikan Kesiapan Stok BBM dan LPG di Regional Jawa Bagian Tengah

Mudik Lebaran, Pertamina Diskon Tiket Pelita Air hingga Promo Hotel

Rumor BBM Oplosan, Pertamina Sebut Kualitas Pertamax RON 92 Sesuai Standar Ditjen Migas

Cara Mudah Mengenali Oli Asli dan Palsu Pertamina

Tata Distribusi LPG 3 Kg, Pengecer Berperan jadi Sub Pangkalan

Sejumlah Pemilik Pangkalan Gas di Solo Geruduk Kantor Dinas Perdagangan

Jamin Stok Aman saat Iduladha, Pertamina Tambah 1,5 Juta Tabung LPG 3 Kg

Nataru, Hiswana Migas Antisipasi Lonjakan Konsumsi LPG

Pemerataan, Pertamina Batasi Penyaluran Gas Melon ke Pengecer

Mudik Lebaran, Pertamina Diskon Tiket Pelita Air hingga Promo Hotel

Pertamina Patra Niaga Terapkan Skema Full QR Solar Subsidi di Seluruh Wilayah Indonesia

Konsumsi BBM Pertamina Capai Puncak pada H-1 Idulfitri, Pertamax Turbo Tembus 104%

Pertamax Naik Harga Jadi Rp12.500 per 1 April 2022, Ini Alasannya

Asyik, Pertamina Bagi-bagi Tiket Gratis Nonton Balap Motor di Sirkuit Mandalika

Berita Lainnya