BOYOLALI, solotrust.com- Koordinator Desa (Kordes) dan Koordinator Kecamatan (Korcam) Tani Merdeka Kabupaten Boyolali menggelar deklarasi dan konsolidasi dalam memberikan dukungannya kepada bakal calon gubernur Jawa Tengah (Bacagub Jateng) Sudaryono, Kamis (16/05/2024) malam.
Koordinator Tani Merdeka Soloraya, Wawan Pramono mengatakan, para kordes dan korcam Tani Merdeka di Boyolali sepakat memberikan dukungannya kepada Sudaryono maju pemilihan gubernur Jawa Tengah.
“Kami memberikan dukungan kepada Mas Sudaryono karena visi dan misinya sama. Mas Dar adalah ketua pembina Tani Merdeka dan sangat memerhatikan nasib para petani. Ia juga dekat dengan nelayan dan pedagang,” katanya kepada solotrust.com di Desa Kragilan, Mojosongo, Boyolali,.
Menurut Wawan Pramono, Jawa Tengah sangat memerlukan sosok seperti Sudaryono. Hal ini dibuktikan selama kepemimpinan di organisasi Tani Merdeka.
“Sosok seperti Mas Dar ini sangat cocok untuk di Jateng. Hal itu kami sangat tahu selama di Tani Merdeka,” ucapnya.
Sementara itu, Ketua DPC Tani Merdeka Kabupaten Boyolali, Oki Surya Darmawan, menyatakan Tani Merdeka Boyolali positif mendukung Sudaryono menjadi gubernur Jateng.
“Kalau kemarin memberikan dukungan ke Pak Prabowo hanya sebatas tingkat desa, tapi gubernur ini akan sampai tingkat RT dan akan lebih mengakar rumput. Anggota Tani Merdeka di Boyolali sudah mencapai 12 ribu orang lebih,” katanya. (jaka)
(and_)