Ekonomi & Bisnis

Tekan Inflasi Jelang Iduladha, Plt Sekjen Kemendagri Minta Kepala Daerah Cek Harga Komoditas

Ekonomi & Bisnis

05 Juni 2024 15:05 WIB

Ilustrasi (Foto: Pixabay/Alexandra_Koch)

JAKARTA, solotrust.com - Pelaksana Tugas (Plt) Sekretaris Jenderal (Sekjen) Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) Tomsi Tohir meminta para kepala daerah seluruh wilayah di Indonesia melakukan pengecekan harga-harga komoditas yang cenderung mengalami kenaikan menjelang Hari Raya Iduladha. Pengecekan ini dilaksanakan dalam rangka menekan angka inflasi yang cenderung naik menjelang hari raya.

“Dua minggu lagi kita akan menghadapi hari raya Iduladha. Kami berharap para kepala daerah untuk bisa turun langsung mengecek, mendata, serta mengoordinasikan dengan daerah-daerah lain, harga-harga yang di daerah nantinya akan cenderung naik,” katanya saat memimpin Rapat Koordinasi (Rakor) Pengendalian Inflasi 2024 di Gedung Sasana Bhakti Praja (SBP), Kantor Pusat Kemendagri, Jakarta, Selasa (04/06/2024), dilansir dari laman resmi Kementerian Dalam Negeri, kemendagri.go.id



Apalagi, tegas Tomsi Tohir, Kemendagri dengan sinkronisasi data dari Badan Pusat Statistik (BPS) telah membuat penilaian terhadap seluruh pemerintah daerah (Pemda) terkait inflasi setiap minggu.

“Kami akan mendatakan dari minggu ke minggu, apakah terjadi perubahan, pergeseran, atau tetap dengan inflasi-inflasi yang tinggi,” ungkapnya.

Selain itu, Tomsi Tohir mendorong pemda untuk memperkuat gerakan menanam sejumlah komoditas kebutuhan pokok, serta memperbanyak penyebaran lokasi penanaman. Tak kalah penting, beberapa komoditas impor tertentu juga diharapkan datang tepat waktu dengan pendistribusian yang juga tepat sasaran, sehingga persoalan kenaikan harga dapat diatasi.

“[Ketika] beberapa komoditas tertentu yang impor dapat hadir pada tepat waktu, maka kita akan dapat mengatasi gejolak-gejolak harga tersebut,” ungkapnya.

Karena itu, Tomsi Tohir pun meminta pihak Kementerian Perdagangan (Kemendag) agar dapat berkoordinasi dengan kementerian/lembaga terkait guna menjaga ketepatan waktu barang yang masuk. Hal ini demi memudahkan masyarakat dalam memperoleh komoditas dibutuhkan.

(and_)

Berita Terkait

Kendalikan Inflasi, TP PKK Pusat Salurkan 15.120 Liter Minyak Goreng Murah ke Masyarakat

Pasar Murah di Lapangan Garnizun Semarang Diharapkan Bisa Kendalikan Inflasi

Tekan Inflasi, Wali Kota Semarang Minta Semua Pihak Pantau Harga Bahan Pokok

Wakil Ketua Komisi XI DPR RI Dorong Petani Karanganyar Gunakan Pupuk Organik

Pemkab Boyolali dan BI Solo Panen Cabai Perdana di Tlogolele

Harga Kebutuhan Pokok Tak Banyak Bergejolak, Inflasi Solo Diperkirakan di Bawah 7%

Memaknai Iduladha Bersama Aston Inn Pandanaran Semarang

Gibran Salat Id Bersama Timnas U16 di Balai Kota Solo

Jelang Iduladha, Okupansi Kereta Api sudah Tembus 61%

Sambangi Semarang, Mendag Sebut Stok dan Harga Bahan Pokok di Pasar Karangayu Aman

Antisipasi Lonjakan Penumpang Libur Iduladha, KAI Tambah 18 Kereta Api

Wow! Turis Asia dan Eropa Mulai Lirik Jembatan Kaca Sky Hills Kemuning

BSKDN Kemendagri Minta Parpol Optimalkan Rekrutmen dan Kaderisasi

Sinergi Bank BJB dan Kemendagri Kuatkan Penyelenggaraan Pemerintah Desa Lewat Layanan Perbankan

Pemkab Rokan Hulu Mulai Terbitkan KK bagi Penghayat Kepercayaan

Kemendagri Minta Daerah Terbitkan KK bagi Penghayat Kepercayaan

Awas Hoax, Surat Pembekalan CPNS Kemendagri Modus Penipuan!

Tak Ikut Retret, Agustina Wilujeng Pilih Urus Sampah dan Banjir Semarang

Partai Gerindra Boyolali Siap Kawal Kepala Daerah Baru

Jelang Pilkada, Calon Kepala Daerah Berbondong-bondong Minta Restu Jokowi

Mengawal Pemilihan Kepala Daerah dengan Keterbukaan Informasi Publik

Hari Pertama Pendaftaran Kepala Daerah Dibuka, Kantor KPU Solo Masih Sepi

Pendaftaran Calon Kepala Daerah, Bawaslu Semarang Konsentrasi Pengawasan Netralitas ASN dan TNI-Polri.

Waduh... Cabai Rawit Meroket Hingga Nyaris Rp 70 Ribu

Usai Panen, Harga Sayuran Naik

Ramadan, Permintaan Daging Ayam di Solo Sebanyak Ini

Jelang Lebaran 2018, Harga Komoditas Cabai dan Daging Ayam Ras Meningkat

Jelang Puasa, TPID Lakukan Sidak Pasar

Menteri Perdagangan Pantau Harga Komoditas di Pasar Legi

Berita Lainnya