Serba serbi

Kandungan Gizi Tempe Goreng dan Manfaatnya untuk Kesehatan

Wisata & Kuliner

26 Juli 2024 15:05 WIB

Tempe goreng punya segudang manfaat untuk kesehatan. (Foto: Pixabay/wufuquan)

Solotrust.com - Siapa sangka, camilan favorit banyak orang, tempe goreng, ternyata punya segudang manfaat untuk kesehatan. Meski digoreng, tempe tetap jadi sumber protein nabati yang bagus. Selain itu, tempe juga kaya vitamin dan mineral penting buat tubuh kita.

Protein dalam tempe penting banget buat pertumbuhan dan perbaikan sel-sel tubuh. Kalau kamu vegetarian atau vegan, tempe bisa jadi pilihan pas untuk memenuhi kebutuhan protein harian.



Selain protein, tempe juga punya banyak vitamin dan mineral, kayak vitamin B yang bantu tubuh kita menghasilkan energi, zat besi penting buat darah kita, dan kalsium yang bikin tulang kita kuat.

Konsumsi tempe goreng secara teratur dapat memberikan berbagai manfaat bagi kesehatan.

1. Meningkatkan sistem kekebalan tubuh. Kandungan zat besi dan vitamin dalam tempe membantu meningkatkan produksi sel darah putih yang berperan penting dalam melawan infeksi.

2. Menjaga kesehatan jantung. Serat dalam tempe dapat membantu menurunkan kadar kolesterol jahat dalam darah sehingga mengurangi risiko penyakit jantung.

3. Menjaga kesehatan pencernaan. Serat dalam tempe juga bermanfaat untuk menjaga kesehatan pencernaan dan mencegah sembelit.

4. Menjaga kesehatan tulang. Kandungan kalsium dan fosfor dalam tempe sangat penting untuk menjaga kesehatan tulang dan mencegah osteoporosis.

Tips Mengonsumsi Tempe Goreng

Manfaat tempe goreng dapat diperoleh secara maksimal. Ada beberapa tips yang perlu diperhatikan.

1. Pilih tempe berkualitas. Pilih tempe segar dan bertekstur padat.

2. Gunakan minyak sehat. Saat menggoreng, gunakan minyak sehat seperti minyak zaitun atau minyak canola.

3. Hindari menggoreng terlalu sering. Sebaiknya batasi konsumsi tempe goreng terlalu sering karena kandungan lemaknya tinggi.

4. Konsumsi dalam jumlah tepat. Konsumsi tempe goreng secukupnya sebagai bagian dari diet seimbang.

Ingat, meski banyak manfaatnya, jangan makan tempe goreng terlalu sering karena kandungan minyaknya lumayan tinggi. Lebih baik pilih tempe segar, goreng pakai minyak sehat, dan makannya jangan kebanyakan. (Annisa Afrilia)

(and_)