Ekonomi & Bisnis

Masuki Awal 2025, Pemerintah Putuskan Tarif Listrik Tetap dan Beri Diskon untuk Rumah Tangga

Ekonomi & Bisnis

2 Januari 2025 15:10 WIB

Ilustrasi (Foto: Pixabay/Jarmoluk)

JAKARTA, solotrust.com - Memasuki Tahun Baru 2025, pemerintah menetapkan tarif tenaga listrik triwulan I (Januari-Maret) 2025 bagi 13 golongan pelanggan nonsubsidi tetap atau tidak mengalami perubahan. Demikian disampaikan Direktur Jenderal Ketenagalistrikan Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Jisman P Hutajulu di Jakarta, Selasa (31/12/2024).

Sesuai Peraturan Menteri ESDM Nomor 7 Tahun 2024 tentang Tarif Tenaga Listrik disediakan PT PLN (Persero), penyesuaian tarif tenaga listrik bagi pelanggan nonsubsidi dilakukan setiap tiga bulan, mengacu pada perubahan realisasi parameter ekonomi makro, yakni kurs, Indonesian Crude Price (ICP), inflasi, dan Harga Batubara Acuan (HBA).



Tarif tenaga listrik triwulan I 2025 ditetapkan menggunakan realisasi parameter ekonomi makro Agustus hingga Oktober 2024, di mana secara akumulasi seharusnya menyebabkan kenaikan tarif listrik, namun diputuskan tarif tenaga listrik triwulan I 2025 adalah tetap, yakni sama dengan tarif tenaga listrik periode triwulan IV 2024 sepanjang tidak ditetapkan lain oleh pemerintah.

Selain itu untuk menjaga daya beli serta meningkatkan kesejahteraan masyarakat, pemerintah memberikan stimulus biaya listrik yang merupakan bagian dari paket insentif di bidang ekonomi berupa diskon 50 persen biaya listrik kepada pelanggan rumah tangga PT PLN (Persero) dengan daya terpasang listrik sampai dengan daya 2.200 VA, menyasar 81,42 juta pelanggan.

Sesuai Keputusan Menteri ESDM Nomor 348.K/TL.01/MEM.L/2024 tentang Pemberian Diskon Biaya Listrik untuk Konsumen Rumah Tangga PT Perusahaan Listrik Negara (Persero), diskon 50 persen diberikan kepada pelanggan rumah tangga PT PLN (Persero) daya 450 VA, 900 VA, 1.300 VA, dan 2.200 VA berlaku selama dua bulan, Januari dan Februari 2025.

Pemberian diskon biaya listrik dilaksanakan secara otomatis melalui sistem PLN. Pelanggan pascabayar mendapatkan diskon 50 persen dari rekening biaya listrik untuk pemakaian Januari 2025 (yang akan dibayar pada Februari 2025) dan untuk pemakaian Februari 2025 (yang akan dibayar pada rekening Maret 2025).

Sementara, pelanggan prabayar diberikan diskon secara langsung ketika pembelian token listrik pada Januari dan Februari 2025, sehingga masyarakat cukup membayar harga token sebesar setengah dari pembelian bulan sebelumnya untuk mendapatkan kWh sama.

"Masyarakat juga diharapkan menggunakan energi listrik dengan lebih hemat dan bijak untuk mendukung kemandirian energi," pungkas Jisman P Hutajulu, dilansir dari laman resmi Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral, esdm.go.id.

Selama pelaksanaan pemberian diskon biaya listrik, pihaknya menegaskan pemerintah meminta kepada PT PLN (Persero) untuk tetap wajib memberikan pelayanan optimal kepada konsumen dan tetap menjaga efisiensi operasi.

(and_)

Berita Terkait

Pemerintah Resmi Luncurkan Rumah Subsidi untuk Wartawan

53 Sekolah Rakyat Segera Hadir, Pemerintah Pastikan Kesiapan Infrastruktur hingga Kurikulum

Pemerintah Umumkan Kebijakan THR dan Bonus Hari Raya, Pengemudi Online Bisa Tersenyum

Tangani Banjir di Beberapa Wilayah, Pemerintah Terjunkan Tenaga Kebencanaan dan Salurkan Bantuan

Pemerintah Indonesia Larang Penjualan dan Penggunaan Seri iPhone 16

Bantuan Beras Cadangan Pangan Pemerintah Mulai Disalurkan di Mojosongo

PLN Beri Potongan Tarif Listrik untuk 97% Pelanggan Rumah Tangga

Soal Listrik, Tak Ada Kenaikan Tarif hingga Juni 2020

KPU Solo Tetapkan Pasangan Terpilih dalam Pemilihan Wali Kota dan Wakil Wali Kota 2024

Pemerintah Tetapkan Iduladha 1444H Jatuh pada 29 Juni 2023

KPU DIY Tetapkan 9 Bakal Calon Anggota DPD Penuhi Syarat Dukungan dan Sebaran Minimal Pemilih

PP Muhammadiyah Tetapkan 23 Maret 2023 Awal Ramadan 1444 H

Sah! 48 Karyawan PUDAM Tirta Lawu Resmi Jadi Pegawai Tetap

Pemkab Wonogiri Kawal 647 GTT yang Belum Terakomodasi PPPK

KAI Hadirkan Promo Ekstra Silaturahmi, Diskon Tiket Kereta Api hingga 25% untuk Mudik Lebaran

Lebaran, Pertamina Diskon BBM Rp300/Liter, Begini Caranya

Sambut Wisatawan Lebaran, The Lawu Group Siapkan Diskon hingga Wahana Baru

Potongan Tarif Tol 20% Diberlakukan di Trans Jawa dan Trans Sumatera, Jasa Marga Beri Diskon Selama 8 Hari

Jasa Marga Diskon Tarif Tol 20% untuk Arus Mudik dan Balik Lebaran 2025

Mudik Lebaran, Pertamina Diskon Tiket Pelita Air hingga Promo Hotel

PLN Beri Potongan Tarif Listrik untuk 97% Pelanggan Rumah Tangga

Daya Beli di Solo Tinggi, ARTUGO Kenalkan 2 Kompor Tanam Premium

7 Rekomendasi Barang Kebutuhan Rumah Tangga yang Harus Dimiliki Pengantin Baru

Spektra Meriah di Solo Grand Mall: Pameran dan Pembelian Elektronik serta Furnitur dengan Kemudahan Pembayaran

Hemat Berlipat, Warga Pagerjurang Boyolali Manfaatkan Limbah Kotoran Sapi jadi Biogas Rumah Tangga

10 Rekomendasi Hadiah Pernikahan Peralatan Rumah Tangga

Berita Lainnya