Hard News

Rudy Tinjau Lokasi Pasar Darurat Pedagang Pasar Legi

Jateng & DIY

31 Oktober 2018 08:58 WIB

Wali Kota Surakarta, FX Hadi Rudyatmo saat meninjau lokasi pembangunan pasar darurat Jalan Sabang Selasa (30/10/2018) siang.

SOLO, solotrust.com - Pasca peristiwa kebakaran hebat yang melahap bangunan Pasar Legi, Pemkot Surakarta bergerak cepat untuk memberikan ruang bagi para pedagang agar segera dapat beraktifitas kembali.

Wali Kota Surakarta FX Hadi Rudyatmo telah meninjau lokasi di Jalan Sabang, Banjarsari pada, Selasa (30/10/2018) siang. Hal itu dimaksudkan guna memastikan kelayakan pendirian pasar darurat untuk menampung para pedagang,



"Pasar darurat nanti disesuaikan dengan jumlah pedagang, pokoknya yang cukup untuk tenda kios, di Jalan Sabang dan sekitarnya," kata Rudy kepada wartawan di Balai Kota.

Rudy menargetkan pembangunan pasar darurat itu dapat berlangsung mulai awal pekan depan dan selesai penuh dalam kurun waktu satu bulan. Sementara pekan ini pihaknya tengah berfokus pada penyiapan lahan.

"Pengerjaan pasar darurat Senin pekan depan, karena kita butuh waktu untuk pemerataan lokasi pasar darurat di Jalan Sabang, pokoknya diupayakan biar cepat beraktivitas kembali dengan tempat yang layak," ujar Rudy.

Rudy menuturkan, dana yang digunakan untuk mendirikan pasar darurat ialah anggaran tanggap bencana APBD 2018. Meski begitu, belum ditetapkan berapa besaran kebutuhan dana pembangunan pasar darurat.

"Per hari ini, kebakaran Pasar Legi sudah ditetapkan sebagai bencana. Untuk anggaran pembangunan nanti menggunakan dana tak terduga, tapi biayanya tidak setinggi seperti di Pasar Klewer," tutur Rudy.

Sementara itu, Kepala Badan Pendapatan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah (BPPKAD) Surakarta Yosca Herman Soedradjad, menyebut dana tersebut kini tersisa Rp 1,2 miliar dari alokasi awal yakni Rp 2,5 miliar. (adr)

(wd)

Berita Terkait

BI Solo Antisipasi Rp4,9 T Kebutuhan Uang Tunai Lebaran

Jelang Tahun Baru 2022, Harga Sembako Naik

Pembangunan Pasar Legi Rampung, Pedagang Siap Tempati Lokasi Baru

Dapat CSR dari BCA, Pemkot Lengkapi Sarana Prasarana Pasar Legi Darurat

Dapat CSR Dari BCA, Pemkot Lengkapi Sarana Prasarana Pasar Legi Darurat

Lurah Pasar Legi : Jika Besok Kios Masih Kosong, Biar Disdag yang Mengambil Langkah Tegas

Atasi Kebakaran di 17 Kecamatan, 85 Relawan Pemadam Kebakaran Karanganyar Dilantik

Bandara Adi Soemarmo Simulasi Demonstrasi Massa hingga Kebakaran Terminal

Kebakaran di Dalam Gang Sempit Tegalharjo Solo, Damkar Terkendala Akses Jalan hingga Petugas Tersetrum Listrik

Kebakaran Rumah Kosong dalam Gang Tempat Rias di Tegalharjo Solo, 3 Tahun Tak Berpenghuni

Serunya Anak TK Padamkan Api dan Bermain Air Bersama Petugas Pemadam Kebakaran

Potensi Sebabkan Kecelakaan, Kabidhumas Polda Jateng Imbau Warga Tak Bakar Sampah Dekat Tol

Daya Beli di Solo Tinggi, ARTUGO Kenalkan 2 Kompor Tanam Premium

Serie A: Monza Hancurkan AC Milan 4-2

Jelang Imlek, Kawasan Balai Kota Solo hingga Pasar Gedhe jadi Spot Pesta Lampion

Piala Wali Kota Solo Kembali Ditunda

Menyikapi covid19, Rudy: Pilih Pendapatan Menurun Atau Kematian Meningkat?

Pasien Positif Covid-19 Kota Solo Bertambah Satu Dari Karangasem

Kios di Pasar Bunder Sragen Terbakar

Ternyata Ini Penyebab Terbakarnya Pasar Legi

Minggu Besok Pemkot Bakal Adakan Kerja Bakti Massal Sasar Pasar Legi

Lewat Pameran Karya Foto, Warga Solo Harap Pedagang Pasar Legi Bangkit

3 Blok Kios Pasar Darurat Klewer Dipindah Ke Pasar Legi

PLN Prediksi Kerugian Kebakaran Pasar Legi Capai Puluhan Juta

Berita Lainnya