SOLO, solotrust.com-Setelah lumpuh akibat ambruk, Minggu (29/10/2017) dini hari kemarin, akhirnya jembatan penyeberangan yang menghubungkan Benton, Kampung Sewu, Solo dengan Gadingan, Sukoharjo, kembali bisa digunakan, Senin (30/10/2017) pagi.
Jembatan yang terbuat dari bambu ini, menjadi jalur alternatif warga, pasca ditutupnya jembatan Mojo, Semanggi akibat perbaikan.
“Kemarin kami buat lagi jembatannya, dan hari ini sudah bisa digunakan. Ada beberapa bagian yang kami kuati,” jelas salah seorang pengelola Yustina kepada Solotrust.com, Senin (30/10/2017).
Bahkan, ia berharap di beberapa hari kedepan, di sejumlah daerah di Kota Solo tak diguyur hujan, karena kalau hujan praktis debit airnya naik dan bisa kembali menerjang jembatan tersebut.
“Sekuat-kuatnya kalau sudah kena arus air, otomatis rusak. Apalagi kalau arus air itu membawa tumpukan sampah,” katanya.
Sementara salah seorang warga yang menggunakan jasa tersebut, Nuryanto (39) sedikit lega jembatan penyebrangan itu kembali bisa digunakan. Meski harus bertaruh nyawa, namun itu pilihannya demi bisa mencapai ke rumah lebih cepat.
“Kemarin sempat binggu, pas jembatan ambruk, harus muter dahulu melewati jembatan jurug untuk menuju ke Solo,” katanya.
(yant-Wd)
()