Solotrust.com- B.I baru saja memberikan donasi bermakna. Pada 19 Februari 2020, sebagaimana terlihat di Twitter salah satu fansite B.I yakni "Still 여전해" (@still131fan), eks anggota iKON itu dikabarkan diam-diam mendonasikan 10.000 masker melalui fansite itu untuk melindungi masyarakat dari virus corona (COVID-19).
Fansite itu mengatakan bahwa B.I tidak ingin dunia tau ia memberikan donasi itu, namun mereka memutuskan untuk tetap mengabarkannya.
"Hadiah yang paling umum yang pernah saya terima adalah masker. Ketika saya mendapat masker, saya selalu sibuk berusaha menutupi wajah saya. Tetapi pada saat ini, saya berharap masker ini akan digunakan untuk melindungi orang yang mencintai dan mendukung saya," kata B.I kepada fansite itu.
Sementara itu pada 20 Februari 2020, jumlah masker yang didonasikan sudah mencapai 50.000. Fansite "Still여전해" akan bertugas mendistribusikan masker itu ke seluruh dunia, dimulai dari Korea Selatan. Sementara fansite "KimHanBinBar" akan mengurusi distribusinya di Tiongkok.
Selain itu, banyak iKONIC Korsel yang memberi donasi via HAPPY BEAN WEBSITE (https://happybean.naver.com/donations/H000000170252) untuk anak-anak yang tidak bisa membeli masker.
Fansiter "KimHanBinBar" juga menyumbangkan perlengkapan medis lainnya kepada tim medis garis depan yang saat ini merawat pasien COVID-19 di Tiongkok atas nama Kim Hanbin. (Lin)
(wd)