Hard News

Ini Pentingnya Social Distancing di tengah Wabah Corona

Sosial dan Politik

25 Maret 2020 14:05 WIB

Lift di Solo Grand Mall (SGM) diberi kotak dengan panah yang saling membelakangi satu sama lain sebagai upaya penerapan social distancing

SOLO, solotrust.com - Istilah social distancing banyak diartikan dengan menjaga jarak sosial. Beberapa contoh yang disebutkan ialah tidak melakukan aktivitas dengan berkerumun. Namun, tidak sedikit masyarkat masih melakukan aktivitas di luar rumah dengan aktivitas biasa.

Pakar Sosiologi Universitas Sebelas Maret (UNS) Dr Drajat Tri Kartono MSi memberikan respons terkait kebijakan social distancing.



Social distancing ini memiliki makna untuk memisahkan individu dari kerumunan sehingga yang tadinya berkelompok, mereka akan terpisah-pisah menjadi individu-individu,” urainya, Rabu (25/03/2020).

Dr Drajat sendiri merespons baik dengan adanya saran dari WHO untuk menerapkan social distancing di tengah wabah corona. Namun, di situasi saat ini yang paling penting adalah memberikan sosialiasi dan edukasi kepada masyarakat untuk menjaga jarak satu dengan lainnya sehingga penularan virus ini bisa terputus.

Perlu adanya usaha bersama untuk menjelaskan kebijakan ini kepada masyarakat. Menurut Dr Drajat, negara Indonesia dengan latar belakang budaya kuat membuat kebijakan social distancing ini sedikit sulit untuk diberlakukan.

"Contohnya di Kota Solo masih ditemui masyarakat yang berkerumun di beberapa titik. Sikap pekewuh yang melekat dalam mayoritas warga Solo membuat  mereka tetap menghadiri kegiatan berkelompok. Salah satunya kegiatan rewang atau hajatan di desa," imbuhnya.

Tidak hanya itu, beberapa aktivitas ibadah masih tetap dijalankan bersama-sama dengan memegang teguh kepercayaan bahwa Tuhan akan melindungi mereka, padahal sudah dikeluarkan secara resmi oleh pihak-pihak berwenang dan pihak ahli untuk beribadah dari rumah. Berbagai kebijakan yang sudah dikeluarkan pemerintah sudah dikaji sebelumnya, sehingga peran-peran tokoh masyarakat menjadi penting dan berpengaruh dalam menyampaikan kebijakan tersebut. 

"Solidaritas menjadi hal penting untuk saat ini. Tim medis berupaya untuk mengobati, pemerintah berusaha melakukan pencegahan dengan berbagai kebijakan dan tindakan, serta masyarakat yang proaktif mendukung kebijakan,” tukas Dr Drajat. (awa)

(redaksi)

Berita Terkait

Cegah Penularan Corona, CDC Imbau Hewan Peliharaan Ikut Social Distancing

Imbas Corona: Jadwal KA Prameks Dikurangi, Joglosemarkerto Dibatalkan

BTS Bicara Pentingnya Social Distancing di Tengah Pandemi COVID-19

Doni Monardo Sebut Aturan Darurat Sipil Masih Dibahas

Stasiun Kereta Api di Solo Mulai Terapkan Social Distancing

Positif Covid-19, Iko Uwais: Virus Corona Itu Nyata!

Fatin Shidqia dan Arafah Rianti Terpapar Corona, Begini Kondisinya

Kemenkes: Vaksin Covid-19 Efektif Menangkal Mutasi Virus Corona

Artis Senior Roy Marten Terserang Virus Corona

Mengeluh Pusing dan Pilek, Donna Agnesia Terpapar Covid-19

Terpapar Corona, Khofifah Jalani Isolasi Sambil Olahraga dan Cuci Pakaian

Positif Covid-19, Iko Uwais: Virus Corona Itu Nyata!

Positif Corona, BCL Minta Masyarakat Bangun Sistem Imun

25 Warga Sumber Terpapar Corona, Gibran: Waspadai Perkembangan Covid-19 Pascalebaran

Fatin Shidqia dan Arafah Rianti Terpapar Corona, Begini Kondisinya

Kemenkes: Vaksin Covid-19 Efektif Menangkal Mutasi Virus Corona

Mutasi Virus Corona B117 Lebih Cepat Menular, Masyarakat Diimbau Perketat Disiplin Prokes

Prihatin Penolakan Jenazah Covid-19, Kades Wonosobo Sumbang Tanah Pemakaman

Twindy Rarasati Positif Covid-19, Kembarannya Beri Dukungan

Imbas Corona, Penjualan Bunga Tabur Jelang Ramadan Lesu

Wabah Corona, Usaha Wedangan di Solo Tetap Boleh Buka

Bantuan Lawan Corona untuk Pemkot Solo Terus Mengalir

Anggota Dewan FPKS Solo Serahkan Bantuan APD ke Puskesmas Pajang

Pasien Positif Tambah 6, Satu Meninggal Dunia

Cegah Klaster Perkantoran, 125 Pegawai di Pelayanan Akan Diswab di Mobil Lab PCR

Prihatin Penolakan Jenazah Covid-19, Kades Wonosobo Sumbang Tanah Pemakaman

Twindy Rarasati Positif Covid-19, Kembarannya Beri Dukungan

Imbas Corona, Penjualan Bunga Tabur Jelang Ramadan Lesu

Wabah Corona, Usaha Wedangan di Solo Tetap Boleh Buka

Prihatin Penolakan Jenazah Covid-19, Kades Wonosobo Sumbang Tanah Pemakaman

Twindy Rarasati Positif Covid-19, Kembarannya Beri Dukungan

Imbas Corona, Penjualan Bunga Tabur Jelang Ramadan Lesu

Wabah Corona, Usaha Wedangan di Solo Tetap Boleh Buka

Bantuan Lawan Corona untuk Pemkot Solo Terus Mengalir

Anggota Dewan FPKS Solo Serahkan Bantuan APD ke Puskesmas Pajang

Prihatin Penolakan Jenazah Covid-19, Kades Wonosobo Sumbang Tanah Pemakaman

Twindy Rarasati Positif Covid-19, Kembarannya Beri Dukungan

Imbas Corona, Penjualan Bunga Tabur Jelang Ramadan Lesu

Wabah Corona, Usaha Wedangan di Solo Tetap Boleh Buka

Bantuan Lawan Corona untuk Pemkot Solo Terus Mengalir

Anggota Dewan FPKS Solo Serahkan Bantuan APD ke Puskesmas Pajang

Dwayne Johnson The Rock Positif Corona

Tujuh Kasus Positif Covid-19 Baru Muncul di Solo, Lima Diantaranya Hasil Tracing

Pasien PDP di Solo Masih Terus Bertambah

Covid-19 DIY Meningkat, Ada Penambahan 6 Kasus Positif

Kabar Baik! Mahasiswa UNS Positif Corona Sembuh

Pasien Positif Covid di Solo Jadi 13 Orang, Satu Kasus Baru Asal Laweyan

Prihatin Penolakan Jenazah Covid-19, Kades Wonosobo Sumbang Tanah Pemakaman

Twindy Rarasati Positif Covid-19, Kembarannya Beri Dukungan

Imbas Corona, Penjualan Bunga Tabur Jelang Ramadan Lesu

Wabah Corona, Usaha Wedangan di Solo Tetap Boleh Buka

Bantuan Lawan Corona untuk Pemkot Solo Terus Mengalir

Anggota Dewan FPKS Solo Serahkan Bantuan APD ke Puskesmas Pajang

Berita Lainnya