Hard News

First Media Serahkan 1.100 Paket Sembako ke Pemkot Solo bagi Warga Terdampak Covid-19

Jateng & DIY

5 November 2021 11:13 WIB

Penyerahan paket sembako dari First Media (PT Link Net) ke Pemkot Solo di Pendhapi Gedhe Balaikota Solo, Kamis (4/11/2021). (Foto: Dok. Solotrust.com/rum)

SOLO, solotrust.com - Pandemi Covid-19 menghantam perekonomian, mengakibatkan sebagian besar masyarakat kesulitan dan membutuhkan uluran tangan. Berangkat dari kepedulian akan hal itu, brand First Media dari PT Link Net Tbk  menyerahkan bantuan ke Pemerintah Kota (Pemkot) Solo untuk disalurkan ke warga yang membutuhkan.

Penyerahan bantuan secara simbolis dilakukan oleh Deputy CEO dan Chief Operation Officer PT Link Net Tbk Victor Indajang dan diterima oleh Sekretaris Daerah (Sekda) Solo Ahyani di Pendhapi Gedhe Balaikota Solo, Kamis(4/11).



Victor menjelaskan program bantuan sosial #BerbagiTanpaBatas di bawah program First Media Peduli ini adalah program CSR dari Link Net. Setiap tahun pihaknya selalu berupaya memberikan kontribusi positif di mana pun berada dengan menyesuaikan situasi dan kondisi di daerah operasional.

"Hari ini kita bekerjasama dengan Pemerintah Kota Surakarta, kita akan melakukan pembagian 1.100 paket sembako untuk masyarakat yang membutuhkan atau terdampak pandemi Covid-19. Besar harapan kami PT Link Net dan I Solutions untuk selalu menjadi bagian positif di mana pun kita berada," jelas Victor usai penyerahan bantuan.

Dengan hadirnya program ini, pihaknya ingin lebih dekat lagi dengan masyarakat, khususnya pelanggan setia First Media. Kota Solo merupakan salah satu dari tiga kota di Jawa Tengah dengan pasar potensial selain Semarang dan Tegal.

"Sejauh ini di Solo dan sekitarnya pelanggan kita hampir 50 ribuan. Dan di akhir tahun ini pasti bisa lebih dari 50 ribuan, mungkin 51 ribu bisa tercapai," ucap Victor.

Pihaknya pun berharap upaya ini dapat meningkatkan hubungan baik Link Net dengan seluruh pemangku kepentingan, salah satunya dengan Pemkot Solo.

"Kita juga dalam perencanaan untuk melakukan kegiatan sosial berikutnya. Mudah-mudahan berkat doa dari kita semua bisa terealisasikan dalam waktu singkat," harapnya.

PT Link Net Tbk (Link Net) berdiri pada 2000 dengan misi mengubah hidup konsumen Indonesia dengan menyediakan layanan broadband, dan media. (rum)

(zend)