SUKOHARJO, solotrust.com - Puskesmas Sukoharjo kembali gencar melakukan vaksin di awal tahun 2022 ini. Vaksinasi kali ini menyasar pada anak sekolah dan lansia yang ada di Kelurahan Kriwen, Sukoharjo.
Berbeda dengan vaksin biasanya, vaksinasi kali ini dilakukan dengan door to door mendatangi rumah warga dengan menggunakan ambulan lengkap dengan petugas medis dari Kecamatan Sukoharjo.
"Prioritas sasaran kami anak sekolah namun kami juga menyisir lansia yang kemarin belum. Vaksin karena tunda atau penyebab lainya, " Kata Kepala Puskesmas Kecamatan Sukoharjo, Kunari Mahanani, Senin (3/1).
Di kelurahan Kriwen terdapat sekitar 700 lansia yang belum semuanya terksin, lantaran kondisi yang belum memungkinkan.
"Mayoritas lansia memang sudah divaksin tapi kemarin ada gagal, untuk itu kami jemput bola untuk memberikan vaksin kepada lansia," ujar Kunari.
Selain lansia, vaksin ini juga menyasar anak-anak yang ada di wilayah tersebut. Mayoritas anak-anak di Kelurahan Kriwen sudah mengikut vaksin di sekolah, akan tetapi Puskesmas memfasilitasi untuk anak-anak yang kemarin belum bisa di vaksin karena sakit atau kendala teknis lainnya.
"Kami juga memberikan vaksin untuk anak anak, harapan kami dengan vaksin door to door masyarakat yang tidak bisa datang ke gerai vaksin bisa kami suntik vaksin dirumah, "jelasnya. (nas)
(zend)