Pend & Budaya

PTM di SMA Warga Dihentikan Sementara, 12 Siswa dan Guru Positif Covid-19

Pend & Budaya

27 Januari 2022 15:17 WIB

Ilustrasi PTM (Foto: Dok. solotrust.com/jaka)

SOLO, solotrust.com - Pembelajaran Tatap Muka (PTM) di SMA Warga Solo dihentikan sementara selama 14 hari ke depan. Hal itu menyusul adanya 12 siswa dan guru sekolah dinyatakan positif Covid-19.

Kepala SMA Warga, Purwoto mengatakan, kronologi terpaparnya 12 warga sekolahnya berawal dari salah satu guru merasakan demam dan pusing. Pada Sabtu (22/01/2022) lalu, guru itu kemudian melakukan pemeriksaan di rumah sakit (RS).



"Saat pemeriksaan tersebut belum diketahui hasilnya sakit apa karena guru tersebut memang sudah biasa melakukan pemeriksaan di RS. Baru kemudian Minggu (23/01/2022), kami mendapatkan informasi dari Puskesmas Puwodiningratan bahwa guru tersebut positif Covid-19," urainya, Kamis (27/01/2022).

Puwoto mengungkapkan, sebanyak 12 orang lainnya kontak erat dari guru tersebut kemudian menjalani tes PCR. Hal itu dilakukan berdasarkan instruksi dari Dinas Kesehatan Kota (DKK) Solo. Berdasarkan tes PCR kontak erat diperoleh hasil sebelas orang positif dan satu negatif.

"Tracing dilanjutkan pada kontak erat sebelas hasil positif tersebut, maka 225 warga sekolah, baik guru, siswa, dan karyawan menjalani tes PCR dan hasilnya belum keluar. Kami masih menunggu," imbuhnya.

Smentara itu, Kepala Cabang Dinas Pendidikan Wilayah VII, Suratno menambahkan, guru dan siswa terpapar Covid-19 di SMA Warga diketahui habis melakukan kegiatan di luar sekolah.

"Jadi penyebarannya bukan dari kegiatan PTM ya, tapi dari kegiatan di luar sekolah. Mereka melakukan kegiatan pengambilan gambar untuk keperluan lomba. Ini akan menjadi bahan evaluasi kami agar sekolah ekstra hati-hati untuk mengadakan kegiatan di luar sekolah, untuk mengantisipasi penularan Covid-19," tukasnya. (awa)

(and_)

Berita Terkait

Siapkan Ajang Tenis Meja KORPRI Jateng, PTMSI Karanganyar Gelar Turnamen Tingkat Kabupaten

UMS Kecam dan Kutuk Keras Genosida Israel Cs atas Rakyat Palestina

Ratusan Mahasiswa dan Dosen Ikuti SILAT APIK PTMA 2024

Baru Berjalan, Kelas Virtual SMA di Solo akan Dievaluasi

SKB 4 Menteri Terbit, Sekolah Bisa Gelar PTM 100%

Pemkot Solo Pastikan KBM 100% Persen Tatap Muka Usai UKK

Serunya Monumen Pers Goes to School 2025 di SMA Warga Surakarta

Liga 2 Indonesia 2022/2023 Bubar, Atta Halilintar: Terima Kasih Sepak Bola, Kapok!

Liga 2 Indonesia Dihentikan, Begini Alasannya

PPKM Dicabut, Gibran: Masyarakat Boleh Tak Pakai Masker, Asalkan..

Liga 1 Indonesia 2022/2023 Resmi Ditunda 2 Pekan

Pascatragedi Kanjuruhan, Liga 1 Dihentikan 2 Pekan

Hujan Badai, Konser Tur Dunia Lady Gaga di Miami Terpaksa Dihentikan

3 Warga Semarang Positif Covid-19

Jadwal Isoman 10 Hari Lewat, Gibran Masih Positif Covid-19

1 Warga Griya PMI Meninggal Positif Covid-19, Ini Penjelasan Staf

Rosé BLACKPINK Positif Covid-19, Kegiatannya di Luar Negeri Batal

Curhat Ashanty Positif Covid-19 Sepulang dari Turki

Aktor Go Kyung Pyo Positif Covid-19, Syuting Film Netflix Batal

Dekati Libur Natal dan Tahun Baru, Stok Kebutuhan Pokok di Semarang Mencukupi

Pegadaian Hadirkan Armada Mobil Keliling, Permudah Pelayanan Konsumen

Pemberi PGOT di Semarang Terancam Tindak Pidana Ringan

Jumlah Siswa SMA Warga Terpapar Covid-19 Bertambah

Satpol PP Kota Semarang Robohkan 34 Rumah Warga Tak Berizin

Bahaya Kekeringan di Boyolali Disinyalir Meluas, Bupati Minta Petakan Wilayah

6 Kecamatan di Boyolali Dilanda Kekeringan, 14 Tangki Air Bersih Didistribusikan BPBD

Berita Lainnya