SRAGEN, solotrust.com - Menyambut Ramadan 1443 Hijriyah, Aksi Cepat Tanggap (ACT) Solo menggelar peluncuran Kan Ramadan. Acara ini dibarengi implementasi program kemanusiaan, yakni dongeng kemanusiaan, penyaluran Quran wakaf, dan makan bersama santri TPA Nurul Huda Desa Sambung Macan, Kabupaten Sragen, Jumat (11/03/2022).
Tim Program Kemanusiaan ACT, Nining, menjelaskan pada Ramadan nantinya akan menggencarkan program-program kemanusiaan, di antaranya pembangunan sumur wakaf di daerah-daerah membutuhkan ketersediaan air bersih, penyaluran Quran wakaf, bantuan pembangunan masjid, serta iftar gratis.
“Insyaa Allah ACT Solo akan berikhtiar dalam menebar kebermanfaatan secara luas dengan berbagai macam program kemanusiaan yang akan hadir nantinya di Bulan Ramadan. Melalui tema ‘Kan Ramadan’, ACT Solo juga mengajak dermawan untuk mendukung aksi-aksi kemanusiaan yang akan kami implementasikan,” ungkapnya dalam siaran pers.
Sementara itu, aksi kemanusiaan ACT Solo yang saat ini dalam tahap pengimplementasian seperti pembangunan masjid sudah dilakukan di Desa Kedunglengkong, Kecamatan Simo, Kabupaten Boyolali. Begitu pula pembangunan sumur wakaf telah dilakukan di Dukuh Wuni, Dusun Geri, Kecamatan Keyongan, Kabupaten Grobogan.
Kepala Cabang ACT Solo, Septi Endrasmoro, mengatakan program wakaf masjid dan sumur wakaf akan diupayakan untuk terus dimassifkan di wilayah Soloraya. Selain itu, program lainnya seperti pembagian iftar gratis juga tetap akan dijalankan karena program pangan pada saat Ramadan juga merupakan aksi kemanusiaan yang ditunggu-tunggu.
“Semoga program dan aksi kemanusiaan dari ACT Solo mendapatkan kemudahan dalam proses implementasi,” harap Septi Endrasmoro.
(and_)