SOLO, solotrust.com - Persiapan gelaran olahraga bagi para difabel se-Asia Tenggara, ASEAN Para Games (APG) XI pada 30 Juli hingga 6 Agustus 2022 mendatang hampir usai.
National Paralympic Committee (NPC) dan INASPOC menghadiri rapat koordinasi (rakor) bersama Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) RI Zainudin Amali di Auditorium Wisma Kemenpora, Senayan, Jakarta, pada Selasa (28/6).
Dalam rakor tersebut Menpora sekaligus Ketua Penyelenggara APG XI membahas kesiapan Kota Solo sebagai tuan rumah.
Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka selaku Ketua Pelaksana INASPOC menyebut saat ini berbagai aspek telah disiapkan mulai dari maskot, keamanan, hingga dukungan pemerintah pusat dan provinsi guna menyukseskan APG.
"Saya telah laporkan kepada pak Menpora bahwa persiapan sangat matang untuk venue, hotel, dan volunter. Tentu saja, saya tambah semangat karena dari kementerian terkait dan pemerintah provinsi full support agar ajang ini bisa berjalan dengan lancar," paparnya.
Namun pihaknya mengaku ada beberapa hal yang masih menjadi sorotan lantaran perlu dilakukan persiapan secra matang, yakni transportasi bagi para atlet dan kedatangan kontingen mancanegara.
"Kedatangan para kontingen di Solo perlu mendapat perhatian serius karena berbarengan dengan kepulangan jemaah haji dari dari tanah suci," lanjutnya
Menanggapi hal tersebut pihaknya meminta dukungan kepada Kementerian Perhubungan (Kemenhub) untuk menyiapkan kendaraan ramah disabilitas guna membantu akses para atlet.
Sebagai informasi, sebelumnya pada Hari Jadi Ke 76 Pemerintah Kota (Pemkot) Solo (16/6) Gibran menyebut akan menyediakan 65 unit bus lower deck atau dek rendah untuk gelaran APG XI. (riz)
(zend)