Hard News

Selundupkan Sabu Lewat Anus, 2 Pelaku Ditangkap

Hukum dan Kriminal

6 Desember 2022 12:03 WIB

Ilustrasi (Foto: Unsplash)

BANTEN, solotrust.com - Ditresnarkoba Polda Banten berhasil mengungkap penyalahgunaan narkotika jenis sabu di sekitar Bandara Soekarno Hatta, Tangerang Banten. Modusnya, yakni dengan memasukkan sabu ke dalam tubuh melalui lubang anus untuk menghindari pemeriksaan dari pihak keamanan.

Kabid Humas Polda Banten, Kombes. Pol Shinto Bina Gunawan Silitonga, mengatakan, Ditresnarkoba Polda Banten menindaklanjuti informasi tersebut dengan melakukan koordinasi bersama Bea Cukai Kanwil Banten lalu ditindaklanjuti dengan melakukan penyelidikan dan observasi bersama.



"Setelah melakukan koordinasi dengan Bea Cukai Kanwil Provinsi Banten dan mengetahui tentang nama dan ciri pelaku, tim gabungan Ditresnarkoba Polda Banten dan Bea Cukai Kanwil Provinsi Banten melakukan penangkapan terhadap tersangka saudara. ZK (52) warga Kecamatan Sawang, Kabupaten Aceh Utara, Provinsi Aceh dan saudara MD (32) warga Kecamatan Mila,Kabupaten Pidie, Provinsi Aceh pada Kamis (01/12/2022) sekira jam 19.00 WIB setelah kedua tersangka keluar dari Terminal 3 Bandara Soekarno Hatta," paparnya, dikutip dari Portal Berita Resmi Polri, TribrataNews, Selasa (05/12/2022).

Menurut Kombes Pol Shinto Bina Gunawan Silitonga, semula petugas sempat melakukan pemeriksaan dan penggeledahan terhadap kedua tersangka, namun tak didapati adanya barang bukti.

Tim selanjutnya melakukan pemeriksaan intensif berdasarkan informasi kedua tersangka memasukkan narkotika jenis sabu ke dalam tubuh lewat lubang anus. Berdasarkan hasil pemeriksaan, kedua tersangka mengaku orang suruhan dari BM (DPO) dengan menjadi kurir sabu.

Barang bukti berhasil disita petugas dalam pengungkapan ini berupa empat paket sabu berbentuk kapsul, masing-masing dibungkus plastik bening kemudian dibalut lakban warna hitam. Paket itu lalu dibungkus balon dan masih dibungkus lagi dengan kondom berwarna bening dengan jumlah berat bruto mencapai 455 gram.

(and_)

Berita Terkait

Wanita Yang Selundupkan Sabu Dalam Sandal ke Rutan Ditetapkan Tersangka

Selipkan Sabu di Tas, Warga Thailand Dicokok Petugas

Sabu-Sabu Seberat 100 Gram Diselundupkan Lewat Kantor Pos

Mencurigakan, WNA Thailand Selundupkan Sabu-sabu 1,15 Kg

Mahasiswa KKN UNS Kelompok 85 Gelar Pelatihan Pembuatan Sabun Cuci Piring dari Bahan Alami

Jadi Kurir Sabu, Remaja di Rembang Diringkus Polisi

Asyik Nyabu di Kamar Kos, Pemuda asal Jepara Diringkus Polisi

Mahasiswa Agroteknologi UTP Hadirkan Sabun Organik Samurah.id

BNN Sita 1 Kg Sabu Siap Edar di Bandara Adi Soemarmo Solo

Mahasiswa KKN 35 UNS Adakan Program Pembuatan Sabun Cuci Piring di Rusunawa RW 07 Kelurahan Purwodiningratan

DAMRI Beri Tarif Lebih Murah dari dan menuju Bandara Soekarno Hatta Selama Sebulan

Bandara VVIP IKN segera Selesai Dibangun, Dukung Mobilitas Pemerintahan dan Ekonomi

KA BIAS Jadi Solusi Konektivitas dari Bandara Adi Soemarmo ke Madiun

Resmi Dipindahkan, Ini Titik Keberangkatan Baru Layanan Angkutan Bandara DAMRI dari Serang-Bandara Soekarno Hatta

Sering Gonta-ganti Pacar, Selebgram Semarang Tega Habisi dan Buang Mayat Bayi di Bandara

Kemenhub Koordinasikan Kesiapan Pengalihan Penerbangan dari Bandara Husein Bandung ke Kertajati

Waspada 3 Hari ke Depan! BMKG Deteksi Bibit Siklon di Samudra Hindia Barat Daya Banten

Kampus Masuk Desa, Pengabdian Masyarakat di Kampung Satwa Sleman

Terancam Tak Dilantik, Caleg PDIP Korban Aturan Komandan Te di Jateng Siap Melawan

Wonderful Pound Fit Semarakkan Ulang Tahun Hotel Ciputra Semarang

Aksi Pandawara Group dan Warga Bersihkan Pantai Terkotor se-Indonesia

Kodam IV/Diponegoro Gelar Sosialisasi dari Bank BJBR

Gunakan Psikotropika, Gitaris Kahitna Andrie Bayuajie Ditangkap Polisi

Gary Iskak Kembali Ditangkap Polisi Akibat Narkoba, Istri Beri Dukungan

Edhy Prabowo Ditangkap KPK, Susi Pudjiastuti Balik Pimpin KKP?

Pulang dari AS, Menteri Kelautan dan Perikanan Edhy Prabowo Ditangkap KPK

Lagi, Aktor Tio Pakusadewo Ditangkap Polisi Atas Kasus Narkoba

Ini Karier Aulia Farhan Anak Langit yang Ditangkap karena Narkoba

Berita Lainnya