SOLO, solotrust.com - Juru bicara pernikahan Kaesang Pangarep dengan Erina Gudono, Gibran Rakabuming Raka meminta para tamu tak lupa membawa kartu akses atau barcode yang menyertai surat undangan. Pasalnya, tanpa kartu itu tamu tak akan bisa masuk ke lokasi resepsi, meski membawa surat undangan.
Seraya dengan hal itu, Gibran Rakabuming Raka juga membantah isu miring tentang adanya sebagian surat undangan diperjualbelikan. Isu semacam itu juga pernah terdengar waktu pernikahan dirinya dengan Selvi Ananda pada 2015 lalu.
"Ini tidak bisa disalahgunakan, dijual dan sebagainya. Di pintu nanti ada petugas keamanan, mereka akan mencocokkan tamu dengan data yang tersimpan di barcode, sama atau tidak. Kalau tidak cocok bisa jadi masalah," ungkapnya, Rabu (07/12/2022).
Gibran Rakabuming Raka mewanti-wanti tamu membawa kartu akses dengan barcode yang menyertai setiap surat undangan.
Mengenai keamanan Solo dan Yogyakarta di mana rangkaian acara pernikahan berlangsung, pihaknya menjawab keamanan sudah dijaga dengan baik. Gibran Rakabuming Raka menjamin Solo dan Yogyakarta aman.
"Kami koordinasi dengan Pak Kapolda, Pak Pangdam. Beberapa kamera CCTV juga sudah terpasang, nanti kami lebih monitor lagi keadaan di sekitar ya, terutama menjelang hari H," kata dia, usai meninjau persiapan pernikahan di Pura Mangkunegaran Solo, Rabu (07/12/2022).
Gibran Rakabuming Raka mengimbau agar para tamu undangan yang akan hadir tidak perlu risau.
"Insyaa Allah aman semua ya, nggak perlu takut, warga silakan beraktivitas seperti biasa, hadirin tamu undangan tenang saja. Saya yang menjamin," tegasnya. (riz)
(and_)