Pend & Budaya

Tasyakuran Akreditasi, Univet Bantara Sukoharjo Sajikan Pertunjukan Wayang Kulit

Pend & Budaya

15 Desember 2022 15:51 WIB

Universitas Veteran Bangun Nusantara (Univet Bantara) Sukoharjo menggelar pertunjukan wayang kulit di auditorium kampus setempat, Rabu (14/12/2022) malam. (Foto: Dok. solotrust.com/nila)

SUKOHARJO, solotrust.com - Universitas Veteran Bangun Nusantara (Univet Bantara) Sukoharjo menggelar pertunjukan wayang kulit di auditorium kampus setempat, Rabu (14/12/2022) malam.

Pertunjukan wayang ini mengambil lakon atau cerita Pandawa Syukur oleh Ki Kian Dunung Siswoyo, Ki Pandhu Panuntun, Ki Daniel Satryo Bagus Pinandhito, dan Ki Sunung Khoirot. Sajian hiburan ini turut dihadiri Rektor Universitas Veteran Farida Nugrahani dan dosen Pendidikan Bahasa dan Sastra Daerah (PBSD).



Pada kesempatan itu, sejumlah mahasiswa PBSD juga menyuguhkan kesenian karawitan, Tari Bujang Ganong, Tari Bambangan Cakil, dan sinden. Acara ini digelar sebagai bentuk tasyakuran atas meningkatnya akreditasi Program Studi (Prodi) PBSD Universitas Veteran.

Lewat pertunjukan wayang kulit ini PBSD Univet berharap bisa turut melestarikan kesenian tradisional, demikian pula dengan masyarakat. Rektor Univet Bantara Sukoharjo, Farida Nugrahani, mengatakan kegiatan ini sebagai salah satu sarana mengenalkan budaya Jawa, khususnya karawitan dan pagelaran wayang kepada masyarakat.

"Saya ini sampai pamer ke acara yang saya hadiri hari ini. Saya bilang kalau nanti malam Prodi PBSD Univet Bantara akan menggelar tasyakuran pagelaran wayang karena kenaikan akreditasi," ucapnya.

Berdasarkan Surat Keputusan Lembaga Akreditasi Mandiri Kependidikan (LAMDIK) Nomor: 406/Sk/Lamdik/Ak/S/X/2022 Tahun 2022, Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Daerah (PBSD) Universitas Veteran Bangun Nusantara berhasil meraih akreditasi UNGGUL dan berlaku mulai 21 Juni 2022 sampai 20 Juni 2027.

Sementara itu, salah satu dalang dalam pagelaran wayang ini, Ki Pandhu Panuntun, mengungkapkan tema yang diangkat "Pandawa Syukur". Tema ini menceritakan tentang hilangnya angkara murka dari Kerajaan Giri Brojo, yakni Prabu Jasrasanda sehingga sirnanya angkara murka membuahkan syukur dari para Pandawa.

"Jadi sebagaimana pada tema malam ini, yaitu tasyakuran, maka Pandawa syukur adalah judul wayang yang tepat untuk menggambarkan dari PBSD yang telah mendapatkan akreditasi Unggul," jelasnya. (nila)

(and_)

Berita Terkait

Ultah ke-7, Aston Inn Pandanaran Semarang Gelar Syukuran Makan Liwetan Bersama

Terpilih Jadi Anggota DPR-RI, Didik Haryadi Syukuran Santuni Anak Yatim

Organisasi Tani Merdeka Boyolali Rayakan Syukuran Kemenangan Prabowo-Gibran

Aston Inn Pandanaran Semarang Rayakan Ultah ke-6, Lebih Kuat dari Sebelumnya

Prabowo Fix jadi Capres, Gerindra Sukoharjo Gelar Aksi Berbagi dan Syukuran

Syukuran Hasil Putusan MK, Pedagang Pasar Rembang Dukung Gibran Cawapres Prabowo

UDD PMI Sukoharjo Raih Akreditasi Paripurna

LPPMP UNS Selenggarakan Evaluasi Hasil Akreditasi Internasional

Fantastis! 37 Prodi UNS Terakreditasi Internasional, 81 Unggul dan 49 Terakreditasi A

Prodi Etnomusikologi ISI Surakarta Raih Peringkat Akreditasi Unggul

3 Prodi UMS Gaet Akreditasi Internasional

Bandara Soetta Kantongi Akreditasi Kesehatan Setara Changi Singapura

TA Radio Goes to Campus, Ajak Generasi Muda Melek Broadcast

Bawaslu RI Rayakan HUT ke-17, Sederhana tapi Penuh Makna

Wakil Bupati Sukoharjo Bersama Ommaya Peduli Bagikan Ratusan Paket Sembako

Pesantren Kilat Demokrasi, Upaya Kenalkan Pemilu Sejak Dini

Ramadan, Polisi Baksos Bersihkan Masjid Berusia 200 Tahun

Laporan Dugaan Pemalsuan Belum Ada Tersangka, Ketua DPD KAI Jateng akan Bersurat ke Kapolri

Bantu Pengendara Terjebak Banjir, Polisi Terjunkan Truk Sabhara

Serunya Ngabuburit Gelar Wayang Kulit sekaligus Bagi-bagi Takjil

Disdikbud Boyolali Gelar Wayang Kulit Baratayuda Selama 7 Hari di Gelanggang Anuraga

Pilkada Boyolali, Pendukung Marsono-Saifulhaq Doa Bersama di Gelaran Wayang Kulit

Penguatan Profil Pelajar Pancasila, BBGP Jateng Hadirkan Pagelaran Wayang Kulit

DPRD Jateng Gelar Pentas Wayang Kulit, Tampilkan 4 Dalang di Nogosari Boyolali

Relawan Konco Prabowo Gelar Senam Gemoy dan Wayang Kulit di Boyolali

Univet Bantara Sukoharjo Lepas 54 Lulusan MPBI

Univet Gelar Orientasi Mahasiwa PPG dan Penandatanganan MoU

Arak Sapi, Univet Sukoharjo Resmikan Gedung Baru Fakultas Pertanian

Berita Lainnya