SOLO, solotrust.com – Pemerintah Kota (Pemkot) Solo bersama Korem 074/Warastratama melakukan penanaman 10 ribu bibit pohon buah di bantaran Sungai Bengawan Solo, Kamis (29/12/2022).
Penanaman bibit pohon buah ini, di antaranya dilakukan di Taman Urban Forest Bengawan Solo. Kegiatan yang turut dihadiri Wakil Wali Kota Solo Teguh Prakosa dan Danrem 074/Warastratama Surakarta Kolonel Inf Anan Nurakhman ini, merupakan rangkaian acara penanaman pohon serentak di sepanjang bantaran Sungai Bengawan Solo mulai dari Kabupaten Klaten hingga Karanganyar.
Kolonel Inf Anan Nurakhman yang datang ke lokasi kegiatan dengan menggunakan kapal karet menjelaskan, program penanaman 10 ribu bibit pohon buah bertujuan untuk penghijauan. Kegiatan ini sebagai tindak lanjut atas arahan Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo untuk senantiasa melaksanakan penghijauan di mana pun.
“Harapannya kita bisa memberikan penghijauan di sepanjang bantaran Sungai Bengawan Solo. Kegiatan ini merupakan upaya mencegah ancaman erosi, mungkin 10 ribu bibit tidak akan selesai hari ini, akan tetapi bertahap akan kami penuhi jumlah tersebut,” ucap Kolonel Inf Anan Nurakhman.
Dalam sambutannya, pihaknya juga menyampaikan pesan kepada masyarakat sekitar untuk dapat memelihara bibit pohon yang sudah ditanam agar beberapa tahun mendatang dapat dimanfaatkan. Dengan begitu, harapannya bisa memberikan dampak positif bagi masyarakat dan lingkungan.
Wakil Wali Kota Solo, Teguh Prakosa menambahkan, kegiatan ini merupakan kolaborasi yang baik untuk kekompakan Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda).
“Ini programnya TNI. Kami pemerintah kota menyediakan fasilitasnya dan menunjuk daerah-daerah yang masih gersang. Kami pemerintah kota mengapresiasi kegiatan TNI ini, harapannya untuk tahun-tahun ke depan tetap ada kolaborasi seperti ini,” ungkapnya.
Kegiatan ini dilaksanakan guna menambah ruang hijau di Kota Solo yang saat ini keberadaannya baru sekira 21 persen.
Selain Wakil Wali Kota Solo dan Komandan Korem (Danrem) 074/Warastratama Surakarta, kegiatan penanaman bibit pohon juga dihadiri ketua Persit KCK Koorcab Rem 074 PD IV/Diponegoro, Komandan Kodim 0735/Surakarta, Kapolresta Surakarta, Ketua Pengadilan Negeri Surakarta, DLH Surakarta, BASARNAS Surakarta, serta organisasi kemasyarakatan. (faj)
(and_)