Hard News

Petani Teras Boyolali Dapat Bantuan Alsintan, Dukung Program Lumbung Pangan Nasional

Jateng & DIY

9 Januari 2023 18:01 WIB

Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Boyolali menyalurkan bantuan berupa alat mesin pertanian (Alsintan) kepada petani di Kecamatan Teras, Senin (09/01/2023). (Foto: Dok. solotrust.com/jaka)

BOYOLALI, solotrust.com - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Boyolali menyalurkan bantuan berupa alat mesin pertanian (Alsintan) kepada petani di Kecamatan Teras. Bantuan ini diberikan guna mendukung program lumbung pangan nasional.

Bupati Boyolali, M Said Hidayat meminta para petani untuk bisa memanfaatkan alsintan sebagai pendukung pertanian sesuai visi daerah, yakni sebagai lumbung pangan nasional.



“Ini bagian dari visi misi Boyolali sebagai lumbung pangan nasional. Tentunya ini dapat terwujud ketika kerja bersama antara pemerintah dan petani dapat saling mendukung,” ujarnya di Balai Penyuluhan Pertanian (BPP) Kecamatan Teras, Senin (09/01/2023).

Bupati meminta alsintan yang telah diserahkan kepada para petani agar tidak dijual, namun harus dapat dimanfaatkan sebaik baiknya.

Sementara itu, Kepala Dinas Pertanian (Dispertan) Kabupaten Boyolali, Bambang Jiyanto mengungkapkan, bantuan diserahkan kepada para petani senilai Rp924.158.100. Alsintan berasal dari Direktorat Jenderal Prasarana dan Sarana Pertanian Kementerian Pertanian Republik Indonesia tahun anggaran 2022.

“Alsintan tersebut baru datang pada Desember 2022, maka penyerahan alsintan kepada petani dilakukan pada Januari 2023,” kata dia.

Bantuan berupa traktor roda empat sebanyak satu unit, traktor roda dua sembilan unit, kultivator sebanyak 13 unit, dan alat tanam jagung 75 unit.

“Intinya untuk mendukung Boyolali sebagai lumbung pangan nasional. Ada di 13 kecamatan, yakni Kecamatan Banyudono, Karanggede, Sambi, Wonosamudro, Kemusu, Klego, Juwangi, Simo, Ngemplak, Wonosegoro, Nogosari, Sawit, dan Andong,” urai dia.

Disinggung mengenai petani milenial di Kabupaten Boyolali, Bambang Jiyanto menyebutkan, petani terdata dalam aplikasi sistem informasi penyuluhan pertanian (Simluhtan) sebanyak 120.526 orang. Berdasarkan data itu, jumlah petani milenial berusia 19 hingga 39 tahun sebanyak 12.939 orang.

“Kalau dulu hanya menanam dan mencangkul sendiri menggunakan alat manual, satu hektare bisa lama. Begitu ada alsintan bisa cepat. Itu sebagai upaya.  Orangnya sedikit, tetapi pekerjaannya bisa banyak,” jelasnya.

Dalam acara itu juga diserahkan persetujuan bangunan gedung BPP Kecamatan Sawit dan Sambi, masing masing senilai Rp800 juta sehingga totalnya Rp1,6 miliar. (jaka)

(and_)

Berita Terkait

Bulog Sosialisasikan HPP Gabah Rp6.500/kg ke Petani Desa Kecik Sragen

Tingkatkan Swasembada Pangan, Kodim Surakarta Terjunkan Babinsa Bantu Petani Tanam Padi

Puluhan Petani Tembakau di Cepogo Boyolali Geruduk Balai Desa Gedangan

Pilkada 2024, Petani Tembakau di Boyolali Dukung Ahmad Luthfi dan Agus Irawan

Percepat Penanganan Hama, Dispertan Karanganyar Luncurkan Aplikasi Sistem Pengendalian OPT

Wali Kota Semarang Dorong Anak Muda Jadi Agen Ketahanan Pangan

Pembobol Konter HP di Teras Boyolali Dibekuk Polisi

Mahasiswa KKN 89 FKIP UNS Gelar Workshop Digitalisasi dan Optimalisasi UMKM

Lomba Mural Meriahkan Peringatan HUT ke-78 RI di Teras Boyolali

Lomba Seni Lukis Mural Hari Kemerdekaan, Kurangi Corat Coret Fasilitas Umum

HARRIS Teras Senja, Tempat Nongkrong Outdoor Asyik di Solo dengan City View

Sosialisasikan Nilai Toleransi, Kemenkominfo Gelar Festival Rabani di UMS

Rapat Paripurna DPRD Perdana, Bupati Boyolali Sampaikan Visi Misi 5 Tahun ke Depan

Pencurian Motor Pelat Merah di Masjid Penggung Boyolali Terekam CCTV

Kuasa Hukum KM Ajukan Restitusi ke Kejari Boyolali dalam Kasus Penganiayaan

Boyolali Tambah Satu Ponpes di Desa Metuk Mojosongo, Tampung Santri SD hingga SMA

Persebi Boyolali Juarai Liga 4 Jateng 2025

Liga 4 Jateng, Persebi Boyolali Libas Persip Pekalongan 3-1

KAI Bersama Kementerian BUMN dan Sejumlah BUMN Bagikan Bantuan TJSL di Yogyakarta

Akhir Tahun, Bulog Surakarta Serentak Salurkan Bantuan Pangan Tahap III

Aktivis LSM: Pencairan Bankeu Jelang Pilkada Berpotensi Langgar Aturan

Dukung Pembangunan Bangsa, Jasa Raharja Serahkan Bantuan Pembangunan SD Aisyiyah Multilingual Darussalam Kudus

Peradi Boyolali Siap Gratiskan Pelayanan Hukum demi Tegakkan Keadilan

170 Calon Pelaku Usaha Mandiri Rampungkan Program BSU di BLK Karanganyar

Sukseskan Ketahanan Pangan Sektor Pertanian, Kodim Solo Utus Babinsa Ikuti Demo Alsintan

Kementan Beri Bantuan Ribuan Alsintan ke Petani Jateng, Kodam IV Diponegoro Siap Kawal

Pemkab Boyolali Salurkan Alsintan ke Petani, Bupati Minta Dimanfaatkan dengan Baik

Kelompok Tani Boyolali Terima Bantuan Alsintan, Bupati Harapkan Petani Milenial

Petani Tembakau dan Kopi Boyolali Terima Bantuan Alsintan

Jokowi Tinjau Lokasi Pengembangan Lumbung Pangan Nasional di Kapuas

Pemkab Boyolali Salurkan Alsintan ke Petani, Bupati Minta Dimanfaatkan dengan Baik

Yusuf Aryanto Dilantik Jadi Anggota DPRD Pengganti Antarwaktu, Bupati Boyolali Beri Ucapan Selamat

Hari Jadi DPRD, Ketua Dewan Ajak Bangun Boyolali Lebih Sejahtera

Pengurus Taekwondo Boyolali Dilantik, Luncurkan Buku Living Warrior

Boyolali Kembali Raih STBM Award 2024 dari Kemenkes

Boyolali Kekurangan 1.700 Guru Tingkat SD dan SMP

3 Kecamatan Bagian Utara Boyolali Dipasang 200 Unit PJU Tenaga Surya

Berita Lainnya