BOYOLALI, solotrust.com - Petugas gabungan dari Badan SAR Nasional (Basarnas), Tim Reaksi Cepat (TRC), polisi, TNI, dan PMI bersama warga melakukan evakuasi terhadap seorang warga negara asing (WNA) asal Spanyol yang melakukan pendakian di Gunung Merapi, Selo, Boyolali, Kamis (14/09/3023).
Informasi dihimpun solotrust.com, WNA wanita itu diketahui melakukan aktivitas pendakian pada Rabu (13/09/2023) sekira pukul 22.00 WIB melalui jalur New Selo.
Merasa kelelahan, WNA itu lantas menghubungi Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB). Mendapati laporan, pihak BNPB bersama petugas gabungan langsung melakukan upaya evakuasi.
Adapun hingga berita ini diturunkan, petugas gabungan belum dapat memberikan informasi terkait WNA yang kelelahan saat melakukan pendakian.
Menurut informasi warga setempat, Sutrisno, WNA itu mengendarai sepeda motor jenis matic dari Yogyakarta.
Sementara jalur pendakian tersebut saat ini sedang ditutup lantaran Gunung Merapi dalam level tiga waspada. (jaka)
(and_)