Hard News

HUT TNI dan Kodam, Kodim 0735/Surakarta Gelar Baksos di Yayasan Lentera

TNI / Polri

10 Oktober 2023 16:01 WIB

Kodim 0735/Surakarta bekerja sama dengan Bank Indonesia, Bank Rakyat Indonesia, dan pemerintah Kota Surakarta menggelar bakti sosial di Yayasan Lentera Kelurahan Pucangsawit, Jebres, Solo, Minggu (08/10/2023). (Foto: Dok. Istimewa)

SOLO, solotrust.com - Kodim 0735/Surakarta bekerja sama dengan Bank Indonesia, Bank Rakyat Indonesia, dan pemerintah Kota Surakarta menggelar kegiatan bakti sosial (Baksos) dalam rangka memperingati hari ulang tahun (HUT) ke-78 TNI dan HUT ke-73 Kodam IV/Diponegoro, Minggu (08/10/2023).

Acara kemanusiaan ini dilakukan di Yayasan Lentera Surakarta kompleks Taman Makam Pahlawan Kusuma Bhakti Jurug, Kelurahan Pucangsawit, Kecamatan Jebres, Solo.



Hadir dalam kegiatan, Dandim 0735/Surakarta Letkol Inf Eko Hardianto, Ketua Persit KCK Cab L Kodim 0735/Surakarta Rina Eko Hardianto, Asisten Pemerintahan dan Kesra Kota Surakarta Tamso, Kepala Bidang Pelayanan Kesehatan Dinas Kesehatan Kota Surakarta Tenny Setyoharini, serta Ketua Yayasan Lentera Yunus Prasetyo.

Dalam sambutannya, Dandim 0735/Surakarta, Letkol Inf Eko Hardianto, menegaskan kegiatan bakti sosial di Yayasan Lentera dalam rangka memperingati HUT ke-78 TNI dan ke-73 Kodam IV/Diponegoro.

"Kodim 0735/Surakarta selama ini terus konsisten untuk berkomitmen ikut membantu pemerintah Kota Surakarta dalam bidang pembangunan di segala aspek, terutama di bidang sosal." kata Letkol Inf Eko Hardianto.

"Kami ucapkan terima kasih banyak kepada instansi terkait yang sudah ikut membantu berjalannya kegiatan kemanusiaan ini. Anak-anak di Yayasan Lentera ini adalah anak-anak kita bersama sehingga mari kita terus berkolaborasi untuk membantu segala hal yang dibutuhkan Yayasan Lentera Surakarta ini," tambahnya.

Lebih lanjut, Letkol Inf Eko Hardianto mengutarakan, pihaknya akan terus berkomitmen untuk berkontribusi kepada Yayasan Lentera, meski nantinya pindah tempat tugas.

"Anak-anak di Yayasan Lentera ini sudah menjadi bagian moral untuk pribadi saya sehingga semoga kita semua mendapatkan kesehatan oleh Allah Subhanahu wa Ta'ala, sehingga kita bersama dapat terus ikut bersama memikirkan Yayasan Lentera Surakarta. Para pengasuh jangan berpikir berjalan sendiri untuk yayasan ini karena ada kita bersama," pungkas dandim.

Sementara itu, Ketua Yayasan Lentera, Yunus Prasetyo menegaskan Lentera Surakarta adalah yayasan untuk menaungi anak-anak terlahir tidak berdosa, namun sudah terjangkit virus HIV. Ini adalah yayasan satu-satunya lembaga yayasan yang merawat dan mendampingi anak-anak tersebut.

"Perlu Bapak Ibu ketahui bersama bahwa Yayasan Lentera adalah merupakan acuan terakhir dari keluarga kandung sang anak-anak ini di mana dalam berkehidupan sosial tidak mendapatkan hak-hak yang layak dan pantas kepada anak-anak tersebut di lingkungan sosial. Selama ini prosesnya dari keluarga berkoordinasi dengan Dinas Sosial Kota Surakarta, baru kemudian dari Dinas Sosial menyalurkan kepada Yayasan Lentera ini," papar Yunus Prasetyo.

"Selama ini Yayasan Lentera Surakarta dibantu oleh pemerintah Surakarta dan instansi yang ada di wilayah Kota Surakarta, khususnya dari Kodim 0735/Surakarta yang pada hari ini berkenan hadir dan memberikan sumbangan untuk anak-anak kita bersama ini di Yayasan Lentera Surakarta. Semoga menjadi amal baik untuk kita bersama kegiatan pada hari ini kurang lebihnya kami ucapkan terima kasih," tukasnya.

Adapun sumbangan dari Kodim 0735/Surakarta dalam kegiatan bakti sosial kali ini meliputi 39 kasur, 39 sprei, 39 bantal, 39 guling, sebelas bal popok sekali pakai, satu kardus mainan, dan juga sembako untuk tiga bulan.

(and_)

Berita Terkait

Pagelaran Wayang Kulit Lakon Bimo Krido Semarakkan HUT ke-78 TNI

Pagelaran Wayang Kulit Lakon Bimo Krido di 78 Titik dalam HUT TNI

HUT TNI, Kodim Karanganyar Salurkan Ratusan Paket Sembako

Bawa Kue dan Tumpeng Diiringi Marching Band, Sejumlah Polisi Beri Kejutan Kodim 0727/Karanganyar

HUT Ke-77 TNI, Presiden Jokowi: Jaga Profesionalitas Bantu Indonesia Hadapi Tantangan

Prajurit Kodam IV Diponegoro Ziarah ke TMP Giri Tunggal

Persit Korem 072/PMK Raih Juara 1 Piala Pangdam Cup

Pangdam IV/Diponegoro Ingatkan Waspada Tiap Operasi Pamtas RI-RDTL

Tanam Jagung di Lahan Kodam IV/Diponegoro Wujud Sinergi TNI, Petani dan Akademisi

Rekrut Prajurit Baru, Kasdam IV/Diponegoro Tekankan Pilih Terbaik dan Tidak KKN

Kenang Pertempuran Ambarawa Tingkatkan Patriotisme dan Nasionalisme Prajurit TNI

Pangdam Pimpin Serah Terima 6 Jabatan Strategis Kodam IV/Diponegoro

TMMD Sengkuyung Tahap I Tahun 2025 di Wilayah Kodim 0735/Surakarta Resmi Dibuka

Tingkatkan Swasembada Pangan, Kodim Surakarta Terjunkan Babinsa Bantu Petani Tanam Padi

Dukung Ketahanan Pangan Nasional, Kodim 0735/Surakarta Lakukan Pengubinan dan Panen Raya Padi

Peringati Hari Juang TNI AD, Kodim 0735/Surakarta Gelar Doa Bersama

HUT ke-78 TNI, Kodim 0735/Surakarta Gelar Turnamen Catur Piala Dandim

Tegas dan Lantang, Pasiter Kodim 0735/Surakarta Bacakan Laporan TMMD Reguler Ke-116 Tahun 2023

Ramadan, Polisi Baksos Bersihkan Masjid Berusia 200 Tahun

UMUKA Gelar Baksos dan Buka Penerimaan Mahasiswa Baru

Gemati Nusantara Bersama Masyarakat Rembang Optimistis Menangkan Prabowo-Gibran Satu Hati

Polres dan Kodim Karanganyar Gelar Baksos di Jatiyoso

RSU Hidayah Boyolali Gelar Pengobatan Gratis di Singosari Mojosongo

Kasur dan Peralatan Rumah Tangga untuk Bu Rantiyem

Jaringan Swiss-Belhotel Internasional di Yogyakarta, Solo, Semarang Peringati Hari Anak Nasional dengan Aksi Sosial

Kunjungi Anak Pengidap HIV, Anggota Dewan Salurkan Bansos

Kunjungi Anak Pengidap HIV, Anggota Dewan Salurkan Bansos

Kodim 0735/Surakarta Bantu Distribusikan Makanan Bergizi Gratis di Solo

Dandim 0735/Surakarta Dampingi Uji Coba Makan Bergizi Gratis di SDN Kepatihan

Peringati Hari Juang TNI AD, Kodim 0735/Surakarta Gelar Doa Bersama

Kodim 0735/Surakarta Gelar Karya Bakti TNI Satkowil Penanaman Pohon dan Pembersihan Bantaran Kali Pepe

TMMD Solo Resmi Ditutup, Sinergi TNI dan Masyarakat Diharapkan Terus Terjaga

Program Manunggal Air, TNI AD Berikan Fasilitas Air Bersih hingga Dorong Penurunan Stunting

Berita Lainnya