Hard News

PSI Boyolali Laporkan 2 ASN ke Bawaslu

Sosial dan Politik

29 Oktober 2024 18:01 WIB

Ketua Dewan Pimpinan Daerah Partai Solidaritas Indonesia (DPD PSI) Kabupaten Boyolali, Bakat Setiawan mendatangi kantor Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) untuk melaporkan netralitas Aparatur Sipil Negara (ASN) terkait pemilihan kepala daerah (Pilkada) Boyolali, Selasa (29/10/2024)

BOYOLALI, solotrust.com - Ketua Dewan Pimpinan Daerah Partai Solidaritas Indonesia (DPD PSI) Kabupaten Boyolali, Bakat Setiawan mendatangi kantor Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) untuk melaporkan netralitas Aparatur Sipil Negara (ASN) terkait pemilihan kepala daerah (Pilkada) Boyolali, Selasa (29/10/2024).
 
Kedatangannya diterima petugas Bawaslu Boyolali. Bakat Setiawan menyebut dua ASN itu adalah pegawai Dinas Kesehatan (Dinkes) dan staf sekretaris Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Boyolali. 
 
Kedua ASN itu diketahui mendukung salah satu partai melalui pesan singkat di platform perpesanan instan dan memanggil seluruh ASN Dinkes ke ruangannya serta sosialisasi saat apel. 
 
“Kami punya buktinya dalam pesan singkat via WhatsApp. Mereka juga memanggil seluruh ASN Dinkes di ruangannya dan melakukan sosialisasi saat apel,” kata Bakat Setiawan. 
 
Disebutkan, satu ASN lainnya, yakni staf sekretaris DPRD. Pihak yang bersangkutan selama kampanye salah satu pasangan calon (Paslon) selalu mendampingi. 
 
“Ia selalu mendampingi, seharusnya tidak boleh. Kami sudah memiliki bukti buktinya, namun kami juga mau konsultasi dengan Bawaslu apabila laporan ini ada kekurangan,” beber Bakat Setiawan.
 
Dalam laporan ini, bukti yang diserahkan berupa foto dan tangkapan layar aplikasi perpesanan instan. 
 
“Kami ada bukti-buktinya, seperti tangkapan layar WhatsApp dan fotonya. Jadi menganggap bahwa kedua ASN itu menguntungkan pasangan calon 01,” ucap Bakat Setiawan.
 
Sementara itu, Ketua Bawaslu Boyolali, Widodo, mengatakan saat ini belum menerima hasil laporan dari Ketua PSI Boyolali. Pasalnya, laporan diajukan belum lengkap dan harus dilengkapi terlebih dahulu. 
 
"Laporan mungkin sudah masuk dan diterima staf kami, kebetulan kami belum menerima laporan itu. Sampai saat ini staf kami sedang melakukan klarifikasi terkait laporan itu. Laporan belum lengkap informasinya dan masih ada dua hari lagi untuk perbaikan," jelas Widodo, saat dihubungi melalui telepon seluler. (jaka)

(and_)

Berita Terkait

Warga Jemowo Laporkan H ke Polres Boyolali, Soal Pengurusan Sertifikat Tanah

Wali Kota Solo Laporkan Dugaan Pengusiran Tenaga Medis Ke Polres Sukoharjo

Diduga Lakukan Penganiayaan, Anak SMP di Laporkan ke Polisi

Kini Masyarakat Bisa Laporkan Indikasi Korupsi Melalui Web

Polisi Tangkap Pasutri Pengguna Sabu-sabu, yang Melaporkan Anaknya Sendiri

Halalbihalal, Ahmad Luthfi Minta ASN Jaga Profesionalisme dan Larang Jual Beli Jabatan

Wakili Wali Kota Semarang, Iswar Minta ASN Lebih Sensitif Persoalan Masyarakat

THR ASN Cair Mulai 17 Maret 2025, Segini Nilainya

Masa Kampanye, Bawaslu Kota Semarang Teruskan 2 Pelanggaran Netralitas ASN ke BKN

Jateng Masuk 5 Provinsi Rawan Dugaan Pelanggaran Netralitas

Calon Bupati Boyolali Marsono dan ASN RSUD Pandan Arang Dilaporkan ke Bawaslu

Masa Kampanye, Bawaslu Kota Semarang Teruskan 2 Pelanggaran Netralitas ASN ke BKN

Jateng Masuk 5 Provinsi Rawan Dugaan Pelanggaran Netralitas

Pemda Diminta Tunda Pencairan Bantuan Keuangan, Jaga Netralitas Pilkada

Jelang Pilkada, Bawaslu Karanganyar Soroti Netralitas ASN dan TNI-Polri

Pendaftaran Calon Kepala Daerah, Bawaslu Semarang Konsentrasi Pengawasan Netralitas ASN dan TNI-Polri.

Wali Kota Semarang Ingatkan Netralitas ASN Harga Mati

Bawaslu RI Rayakan HUT ke-17, Sederhana tapi Penuh Makna

Pastikan Hak Pilih Pemula Terlindungi, Bawaslu Kota Semarang Dorong Percepatan Perekaman KTP Elektronik

Gelar Budaya Bawaslu 2024, Gaungkan Pesan Pemilu Berintegritas

Masa Kampanye, Bawaslu Kota Semarang Teruskan 2 Pelanggaran Netralitas ASN ke BKN

Jateng Masuk 5 Provinsi Rawan Dugaan Pelanggaran Netralitas

Calon Bupati Boyolali Marsono dan ASN RSUD Pandan Arang Dilaporkan ke Bawaslu

Kodim 0724/Boyolali Bagikan Sembako kepada Pengemudi Ojek Online

TMMD Reguler 2025 Boyolali Sasar Betonisasi dan RTLH

SMKN 2 Surakarta Telat Daftar SNBP, Siswa dan Orangtua Gelar Demonstrasi

Monpers Festbruari 2025, Merayakan HPN Napak Tilas Kejayaan Pers Indonesia di Era 90-an

Gandeng Koramil 20/Plupuh, SMKN 1 Plupuh Adakan SKANIP Berbagi Kebahagiaan

Calon Bupati Boyolali Marsono dan ASN RSUD Pandan Arang Dilaporkan ke Bawaslu

Berita Lainnya