Hard News

Bupati Boyolali Agus Irawan Gelar Rakor Perdana di Kantor Dinas, Lebaran Jadi Perhatian

Jateng & DIY

21 Februari 2025 17:05 WIB

Bupati dan Wakil Bupati Boyolali, Agus Irawan-Dwi Fajar Nirwana langsung menggelar rapat kerja (Rakor) di kantor dinas, Jumat (21/02/2025), usai menjalani pelantikan. Rakor perdana diikuti sekretaris daerah (Sekda), asisten, kepala organisasi perangkat daerah (OPD), direktur rumah sakit, dan camat

BOYOLALI, solotrust.com - Bupati dan Wakil Bupati Boyolali, Agus Irawan-Dwi Fajar Nirwana langsung menggelar rapat kerja (Rakor) di kantor dinas, Jumat (21/02/2025), usai menjalani pelantikan. Rakor perdana diikuti sekretaris daerah (Sekda), asisten, kepala organisasi perangkat daerah (OPD), direktur rumah sakit, dan camat.
 
Rapat koordinasi di ruang Merbabu selama satu jam digelar tertutup. Agenda ini digunakan Bupati Agus untuk mengenal kepala OPD dan camat di Boyolali. Sebelum meninggalkan kantor dinas menuju Magelang, ia menyempatkan diri menemui awak media.
 
"Tinggal bekerja keras untuk visi misi dan program yang telah kami susun. Gas banter di Boyolali," katanya kepada wartawan. 
 
Terkait itu, pejabat Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Boyolali diminta melakukan persiapan menyambut Lebaran alias Hari Raya Idulfitri. Salah satunya, harga bahan pokok harus dijaga agar tak melambung yang berpotensi menimbulkan gejolak di masyarakat
 
"Beberapa infrastruktur yang akan dilintasi pemudik untuk segera dilakukan percepatan pembangunannya biar nanti yang mudik di Boyolali lebih nyaman," ujar bupati. 
 
Di lain sisi, media juga diminta ikut mengawal program-program pembangunan Boyolali selama lima tahun ke depan.
 
Sesuai agenda Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri), usai pelantikan, para kepala daerah diminta mengikuti retreat di Akademi Militer (Akmil) Magelang, Jawa Tengah. Agus Irawan mengatakan, selama meninggalkan Boyolali, dirinya telah menunjuk sang wakil untuk menjalankan pemerintahan. 
 
"Nanti di Boyolali, saya nitip sama Mbak Fajar, Bu Sekda," ucapnya. (jaka)

(and_)

Berita Terkait

KPU Tetapkan Agus-Fajar Jadi Bupati dan Wakil Bupati Boyolali 2025-2030

Bupati Boyolali Terpilih Agus Irawan Siap Reformasi Birokrasi dan Perbaiki Jalan Desa

Agus Irawan-Dwi Fajar Menang Telak, 99% Suara TPS 02 Pagerjurang Musuk Coblos 02

Paslon Agus Irawan-Dwi Fajar Unggul Hitung Cepat 61,93%, Marsono-Saifulhaq 38,07%

Paslon 02 Agus Irawan Coblos di TPS 8 Sindon, Dwi Fajar di TPS 3 Kebonan

Dukung Agus-Fajar, Jokowi: Harus Menang agar Boyolali Kembali Tersenyum

KPU Tetapkan Agus-Fajar Jadi Bupati dan Wakil Bupati Boyolali 2025-2030

Paslon Agus Irawan-Dwi Fajar Unggul Hitung Cepat 61,93%, Marsono-Saifulhaq 38,07%

Paslon 02 Agus Irawan Coblos di TPS 8 Sindon, Dwi Fajar di TPS 3 Kebonan

Dukung Agus-Fajar, Jokowi: Harus Menang agar Boyolali Kembali Tersenyum

Relawan Arus Bawah Kerahkan Wanita Cantik di Kampanye Agus-Fajar

Tanggapi Hasil Survei, Cawabup Boyolali Dwi Fajar Nirwana: Kemenangan di Depan Mata

KPU Tetapkan Agus-Fajar Jadi Bupati dan Wakil Bupati Boyolali 2025-2030

Awal Tahun, Bupati Boyolali Lantik 2 Kepala Dinas

Peduli ODGJ, Bupati Boyolali Gaet Penghargaan Kemenkes

Bupati Boyolali Imbau Warga Lereng Merapi Waspada Erupsi dan Tanah Longsor

Tingkatkan Keandalan, PLN Indonesia Power UBP Semarang dan PLN Grup Area Jateng-DIY Gelar Rakor

Forkopimda Boyolali Gelar Rakor Persiapan Nataru, Antisipasi Potensi Permasalahan

Kanwil Kemenag Jateng Gelar Rakor Persiapan Pilot Project Sisdalak P5RA

Kapus PKUB: Pluralitas adalah Poin Deteksi Dini Potensi Konflik Berdimensi Agama

Hari ke-2 Rakornas, Saad Ibrahim Paparkan Pendayagunaan Wakaf

UMS Jadi Tuan Rumah Rakornas Pesantren Muhammadiyah 2024

Hadapi Arus Mudik, DAMRI Buka Pemesanan Tiket Lebaran 2025, Harga Turun 10%

Jalin Silaturahmi Antarkaryawan, Favehotel Solo Gelar Halal Bihalal

Wali Kota Semarang Apresiasi Petugas Lapangan yang Tak Libur saat Lebaran

ASN Semarang Bolos Kerja usai Libur Lebaran, Sanksi Potong TPP 15%

Ramainya Halte Bundaran HI Pascalebaran

Arus Balik Lebaran, Stasiun di Solo Padat Calon Penumpang

Jasa Raharja dan Korlantas Polri Survei Persiapan Operasi Ketupat di Jawa Timur, Pastikan Pelaksanaan Perjalanan Berkeselamatan

Korlantas Polri dan Jasa Raharja Survei Jalur Bopuncur, Dorong Koordinasi Baik Kesiapan Operasi Ketupat 2025

Konsumsi BBM Pertamina Capai Puncak pada H-1 Idulfitri, Pertamax Turbo Tembus 104%

7703 Narapidana di Jateng Terima Remisi Idulfitri, 57 di antaranya Langsung Bebas

Kementerian Kominfo Bangun Tenda Mudik Ceria dan Penuh Makna di Terminal Tirtonadi Solo

Warga Serbu Pasar Murah di Kebakkramat Karanganyar, 500 Paket Sembako Ludes

Pakar Hukum Soal Sikap Politik Megawati Larang Kepala Daerah dari PDIP Tak Ikut Retreat

Berita Lainnya