Hard News

Tim Kemenkes Tinjau Kesiapan Posko Mudik Kesehatan di Solo

Jateng & DIY

12 Juni 2018 19:15 WIB

Tim GMHS saat meninjau Terminal Tipe A Tirtonadi Surakarta, Selasa (12/6/2018). (solotrust.com/adr)

SOLO, solotrust.com - Tim Kementerian Kesehatan (Kemenkes) Republik Indonesia memberikan apresiasi terhadap kesiapan daerah dalam memberikan pelayanan kepada para pemudik pada libur Lebaran 2018.

Hal itu diungkapkan oleh Anung Sugihantono, selaku Direktur Jenderal Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Kemenkes saat tim Gerakan Masyarakat Hidup Sehat (GMHS) meninjau kesiapan pelayanan mudik di sejumlah tempat di Kota Solo, Selasa (12/6/2018).



"Baik petugas kesehatan, Kementerian Perhubungan, TNI, Polri, BPBD, Satpol PP, hingga Pemda masing-masing sudah memberikan pelayanan dengan baik," ujar Anung kepada solotrust.com saat ditemui di Terminal Tipe A Tirtonadi Surakarta, Selasa (12/6/2018).

Lokasi peninjauan, dikatakan Anung, dilakukan di beberapa tempat di antaranya Terminal Tipe A Tirtonadi, Solo Balapan dan Rumah Sakit di Solo.

Tidak hanya itu, pihaknya juga telah mengecek kesiapan mudik di daerah lain seperti Garut, Surabaya, Gresik, Malang, hingga Solo, dan semuanya dinilai sudah baik.

Selain mengecek posko pelayanan mudik di setiap tempat, tim GMHS juga mengecek memberikan masker bagi para pemudik.

"Kita diminta Menteri Kesehatan Nila F. Moeloek menyerap aspirasi dari seluruh unsur pelayanan di masyarakat, sekaligus mengupayakan perbaikan pelayanan pada masa yang akan datang," katanya

Sementara itu, Koordinator Terminal Tipe A Tirtonadi Surakarta, Joko Sutriyanto menambahkan pihaknya akan terus memberikan pelayanan yang maksimal bagi pemudik yang tiba di Terminal Tipe A Tirtonadi, baik dari segi transportasi maupun bidang layanan kesehatan.

"Di terminal ada posko kesehatan, kami akan terus berikan kenyamanan kepada pemudik, para pemudik juga jangan sungkan memanfaatkan pelayanan ini," ujarnya. (adr)

(wd)