SOLO, solotrust.com - Universitas Muhammadiyah Surakarta (UMS) memutuskan menunda pelaksanaan wisuda lulusan periode III Tahun Akademik 2019/2020 yang sedianya digelar 28 Maret 2020 mendatang. Penundaan dilakukan dalam batas waktu belum ditentukan guna menghindari penyebaran virus corona.
Keputusan itu dituangkan dalam Maklumat UMS, dikeluarkan Rektor UMS Prof Dr Sofyan Anif, M.Si guna menyikapi meningkatnya penyebaran virus corona di Tanah Air, khususnya di wilayah Solo dan sekitarnya.
“Wisuda Periode III Tahun Akademik 2019/2020 yang akan dilaksanakan tanggal 28 Agustus 2020 diputuskan kita tunda untuk batas waktu yang belum ditentukan. Sambil menunggu situasi kondusif demi menjaga kesehatan kita bersama,” ungkap Rektor UMS, Prof Dr Sofyan Anif, M.Si, Senin (16/03/2020).
Menurut Sofyan, setelah 28 Maret 2020 mahasiswa bisa mengambil salinan ijazah dan legalisasinya di fakultas masing-masing. Sesuai jadwal, lebih dari 1000 lulusan UMS direncanakan wisuda akhir Maret mendatang.
Namun kemudian dilakukan penundaan sebagai tindak lanjut dari edaran sebelumnya yang dikeluarkan dalam rangka mengantisipasi penyebaran virus corona. Keputusan diambil setelah mempertimbangkan berbagai hal, termasuk masukan dan pertimbangan-pertimbangan dari berbagai pihak. Sofyan berharap semua pihak terkait, khususnya para wisudawan bisa memaklumi kondisi tersebut.
"Mari kita berdoa kepada Allah SWT agar persoalan ini bisa segera teratasi dan kita sama-sama berikhtiar menjaga kesehatan dengan pola hidup sehat dan tetap mengedepankan saran-saran dari para ahli untuk mengatasi virus corona ini,” tukas Sofyan. (awa)
(redaksi)