Hard News

Awas Jangan Lengah ! Ganjar Ingatkan Kepala Daerah Se-Jateng Kontrol PPKM

Jateng & DIY

5 Agustus 2021 12:14 WIB

Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo dalam keterangan Pers, Rabu (4/8). (Foto: doc.TATV/Vita Astuti )

SEMARANG, solotrust.com – Gubernur Jawa Tengah (Jateng) Ganjar Pranowo terus mengingatkan Kepala Daerah di 35 Kabupaten/Kota se-Jateng untuk terus mengontrol penerapan perpanjangan PPKM pada 3 hingga 9 Agustus 2021. Ganjar menyebut Jateng  masih menjadi sorotan meski wilayah zona level empat kini telah berkurang.

Pemerintah pusat memberikan status level empat kepada 23 kabupaten-kota dan status level 3 kepada 12 kabupaten kota di Jawa Tengah.



“Perubahan di beberapa wilayah sih membaik, umpama yang kita lihat Kudus Raya  hasilnya membaik tapi Solorayakan belum membaik, untuk Semarang masih on-off,” katanya, Rabu (4/8).

Ganjar menambahkan kelonggaran sejumlah aktivitas pada perpanjangan PPKM dapat berpotensi terjadi lonjakan kasus jika kontrol dari pemerintah daerah lengah.

“Ketika PPKM dilakukan rasa-rasanya terjadi suasana yang dilakukan masyarakat merasa kayaknya udah boleh, jadi masyarakat merasa oh..sekarang saya boleh duduk ditempat makan, boleh jalan-jalan, boleh melakukan aktifitas dan menurut saya kalau ini tidak di kontrol maka akan kebablasan,” tegas Ganjar.

Diketahui pemerintah memutuskan  melanjutkan penerapan PPKM level 4 dari tanggal 3 sampai 9 agustus dibeberapa kabupaten/kota tertentu.

PPKM level 4 yang telah diterapkan pada 26 juli sampai 2 agustus telah membawa perbaikan penanganan Covid-19 di skala nasional maupun di Jawa Tengah di banding sebelumnya.

“Perbaikan itu diantaranya terkait turunya kasus konfirmasi harian, tingkat kasus aktif, tingkat kesembuhan hingga persentase tempat tidur untuk perawatan pasien Covid-19," tutup Ganjar. (elv)

(zend)

Berita Terkait

Berita Lainnya