Hard News

Sentra Kreasi ATENSI, Gibran: Kebut Pemulihan Ekonomi Bukan Sekedar Jargon

Jateng & DIY

30 Agustus 2021 16:37 WIB

Menteri Sosial Tri Rismaharini sedang menjelaskan program kerjanya kepada Walikota Solo Gibran Rakabuming Raka dan beberapa pejabat lain pada peresmian Sentra Kreasi ATENSI di Solo (30/8/2021). (Foto: dok. Solotrust.com/rais)

SOLO, solotrust.com - Walikota Surakarta Gibran Rakabuming Raka meresmikan Sentra Kreasi Asistensi Rehabilitasi Sosial (ATENSI) Balai Besar Soeharso Solo bersama Menteri Sosial (Mensos) Tri Rismaharini dan Anggota Komisi VIII Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) pada Senin (30/8/2021).

Gibran mengatakan, Program Pemulihan Ekonomi menjadi salah satu program yang dikejar dalam beberapa bulan terakhir ini.



“Kebut Vaksinasi dan Kebut Pemulihan Ekonomi. Ini bukan sekedar Jargon, namun secara nyata kita kejar demi kebangkitan kota Solo dari pandemi. Sektor UMKM menjadi salah satu sektor yang mampu bersaing di era pandemi,” ungkap Gibran dalam sambutannya di peresmian Sentra Atensi.

“Untuk selanjutnya kami mohon arahan dan juga petunjuk agar tempat ini (Balai Besar Soeharso) semakin produktif dan UMKM di Kota Solo bisa naik kelas,” lanjut Gibran.

Disisi lain, Mensos menjelaskan, bahwa Kementrian Sosial (Kemensos) sudah menggagas sejak lama untuk membuat sentra-sentra kreasi dengan memanfaatkan aset yang ada di Kemensos. Tujuan pembuatan Sentra Kreasi ATENSI ini adalah untuk membantu penyandang disabilitas agar bisa mengakses pekerjaannya.

Risma mengakui anggaran untuk pembangunan itu cukup besar, kurang lebih Rp 200 miliar.

Sentra kreasi seperti ini sebelumnya juga sudah di buka di Bekasi, Temanggung, Magelang, dan akan untuk selanjutnya akan dibuka di Pekanbaru. (rais)

(zend)