Hard News

Kemenkes Sebut PPKM Mampu Kendalikan Laju Penularan Covid-19

Nasional

1 September 2021 20:55 WIB

Juru Bicara Vaksinasi Covid-19 Kemenkes RI Siti Nadia Tarmizi dalam Konferensi Pers Virtual, Rabu (01/09/2021)

JAKARTA, solotrust.com – Juru Bicara Vaksinasi Kementerian Kesehatan (Kemenkes), Siti Nadia Tarmizi menyebut penerapan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) mampu menekan laju penularan Covid-19. Bahkan, strategi ini terbukti efektif menurunkan jumlah kasus aktif angka kematian akibat virus corona.

Hal ini terbukti dari banyaknya provinsi sudah turun level. Salah satunya wilayah aglomerasi Semarang Raya yang mengalami penurunan level dari 4 ke 3.



”Artinya kita mampu menerapkan kebijakan PPKM yang terbukti mampu dalam mengendalikan laju penularan Covid-19 di Indonesia,” kata Siti Nadia Tarmizi dalam  konferensi pers secara virtual, Rabu (01/09/2021).

Menurutnya, strategi PPKM ini cukup efektif menekan laju penularan Covid-19. Kendati demikian, Siti Nadia Tarmizi meminta masyarakat tetap waspada dan menerapkan protokol kesehatan

”Kita harus tetap waspada, kita harus tetap berkaca kepada India yang saat ini sedang mengalami kembali peningkatan kasus setelah adanya perayaan festival. Selain itu banyak negara yang cakupan vaksinasinya tinggi, tetapi kemudian terjadi tren peningkatan kasus. Artinya kita tetap harus waspada,” tandasnya.

Terkait pengendalian laju penularan Covid-19, pemerintah memerlukan dukungan banyak pihak, terutama dari pemerintah daerah (Pemda). Khususnya dalam hal kesiapan menghadapi lonjakan kasus serta memperkuat protokol kesehatan dan mempercepat vaksinasi, terutama bagi warga lanjut usia (Lansia). (Rizka Amalia)

(redaksi)

Berita Terkait

Boyolali Kembali Raih STBM Award 2024 dari Kemenkes

Poltekkes Kemenkes Surakarta Wisuda 1.783 Mahasiswa, Ada yang Kantongi IPK 4,0

Kemenkes Laporkan 94 Petugas Pemilu Meninggal Dunia

Boyolali Raih Penghargaan Swasti Saba Wistara sebagai Kota Sehat

Kasus Suicide Menyeruak, Kemenkes Beri Alarm: Indonesia Darurat Kesehatan Mental

Kemenkes Imbau Jemaah Haji Waspadai Penularan MERS-CoV

Solo PPKM Level 3, Ini Penjelasan Teguh Prakosa

Kasus Covid-19 Naik, Solo Naik Jadi PPKM Level 3

Nataru, Pemerintah Perketat Aktivitas Masyarakat

Boyolali Terapkan PPKM Level 3 saat Natal dan Tahun Baru

Ratusan Pelajar Solo Terjaring Razia, Langgar Aturan PPKM Level 2

Melly Goeslaw: Perlu Kejujuran Pengelola Tempat Karaoke Tegakkan Prokes

3 Warga Semarang Positif Covid-19

Tingkat Kestabilan Penjualan Pascapandemi Covid-19

Hotel Grand Mercure Solo Baru Gelar Vaksinasi Covid-19

Innalillahi, Aktor Senior Eeng Saptahadi Meninggal Dunia di Usia 65 Tahun

Prokes Covid-19 Dilonggarkan, Jumlah Pemudik Lebaran 2023 Diprediksi Naik 30%

Lewat Vaksinasi, Kemenkumham Jateng Dukung Program Pemerintah untuk Indonesia Bebas Covid-19

Kasus Aktif Covid-19 Menurun, Ada Peningkatan Penanganan Sepekan Terakhir

Sambut Presidensi G20, Pemerintah Targetkan Vaksinasi Rampung Maret 2022

Cakupan Vaksinasi Lengkap Covid-19 di Indonesia Lampaui Target WHO

Jumlah Penyuntikan Vaksin Covid-19 di Indonesia Tembus 100 Juta Dosis

Jubir Vaksinasi Kemenkes: Vaksinasi Gotong Royong dan Program Pemerintah Tetap Dibedakan

Catat! 4 Vaksin Ini Tak Bisa Digunakan untuk Vaksinasi Gotong Royong

Berita Lainnya